Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Film animasi petualangan Kung Fu Panda 4 masih merajai box office Amerika Utara pada pekan kedua penayangannya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dilansir dari Channelnewsasia.com, film garapan Universal dan Dream Works Animation ini menghasilkan US$30 juta dari penjualan tiketnya, menurut data studio pada Minggu, 17 Maret 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Film waralaba yang menampilkan suara Jack Black itu menghasilkan lebih dari US$1,9 miliar di box office sejak diluncurkan pada tahun 2008 dan menelurkan beberapa serial animasi, film pendek, video game, dan acara spesial liburan.
Pemutaran seri keempat dari petualangan Po bersama kawan-kawannya telah menghasilkan US$107,7 juta dari 4.067 bioskop yang berlokasi di Amerika Utara dan US$176,5 juta secara global pasca 10 hari debut di layar lebar.
Selain Kung Fu Panda 4, ada beberapa film baru yang hadir di lebih dari 1.000 bioskop (atau terus bertambah), di antaranya adalah Arthur The King, Focus Features, The American Society Of Magical Negroes, dan Love Lies Bleeding.
Film Dune: Part Two menduduki posisi kedua di belakang Kung Fu Panda 4 dengan memperoleh pendapatan sebesar $29 juta dolar dari 3.847 tempat di pekan ketiga perilisannya.
Penjualan tiket hanya turun 37% dari pekan sebelumnya. Sejauh ini, sekuel fiksi ilmiah ini telah meraup $205 juta di Amerika Utara dan lebih dari $400 juta di seluruh dunia.
Sementara itu, film drama anjing Mark Wahlberg, Arthur the King yang merupakan pendatang baru harus puas dengan berada di posisi ketiga. Film ini hanya mampu meraih pendapatan sebesar $7,5 juta dari 3.003 bioskop.
Di sisi lain, Lionsgate menghabiskan biaya produksi sebesar $19 juta untuk film yang menceritakan tentang seorang pria yang berteman dengan seekor anjing liar yang terluka itu.
Dilansir dari Variety, Film thriller Imaginary karya Blumhouse dan Lionsgate menempati posisi keempat dengan $5,5 juta dari 3.118 lokasi. Setelah dua minggu dirilis, film genre horor tersebut telah menghasilkan pendapatan sebesar $19 juta.
Posisi kelima diisi oleh film drama biografi berbasis agama dari Angel Studio, Cabrini. Film ini memperoleh tambahan $2,9 juta dari 2.850 bioskop, sehingga meningkatkan pendapatan domestiknya menjadi $13 juta.
Pendatang baru lainnya, komedi satir dari Focus Features, The American Society of Magical Negroes, berada jauh di posisi kesembilan. Film ini hanya mengumpulkan $1,25 juta dari 1.146 lokasi, jumlah layar yang lebih kecil dari rata-rata perilisan secara luas.
Love Lies Bleeding dibuka di 1.362 lokasi dan menghasilkan US$2,5 juta. Ditulis dan disutradarai oleh Rose Glass, film ini merupakan film thriller berlatar belakang tahun 80-an tentang seorang manajer pusat kebugaran yang terasing (Kristen Stewart) dan binaragawan (Katy O'Brian) yang sedang melintasi kota.
Sementara itu, dinukil dari IMDB, Kung Fu Panda 4 dirilis setelah 8 tahun penayangan seri sebelumnya.
Kali ini Po yang ditunjuk sebagai pemimpin spiritual lembah damai harus menghadapi musuh baru yang merupakan penyihir jahat dan kuat bernama Chameleon, seekor bunglon yang dapat berubah wujud menjadi makhluk apapun yang diperankan oleh Viola Davis. Adapun pemeran baru lainnya yakni Awkwafina yang akan mengisi suara karakter Zhen.