Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi dan penulis lagu asal Inggris, Louis Tomlinson akan menggelar konser bertajuk Faith In The Future World Tour di Beach City International Stadium, Ancol pada Rabu, 24 Januari 2023. Tur konser dunia ini mulai digelar pada Mei 2023 setelah album studio keduanya, Faith In The Future dirilis pada November 2022.
Di Asia, Louis Tomlinson Hanya akan Gelar Konser di Indonesia
Pengumuman konser Louis Tomlinson di Indonesia resmi diumumkan oleh promotor TGC LIVE. Melalui Instagram, promotor mengatakan bahwa di Asia, konser Faith In The Future World Tour hanya akan digelar di Jakarta.
"Jakarta! Louis Tomlinson ‘Faith In The Future’ World Tour akan hadir di Beach City International Stadium Ancol pada 24 Januari 2024 untuk satu-satunya pertunjukannya di Asia," tulis TGC LIVE dalam keterangan unggahannya pada Rabu, 25 Oktober 2023.
Harga Tiket Konser Louis Tomlinson
Promotor menyediakan dua kategori festival untuk tiket konser Louis Tomlinson di Jakarta. Festival A dijual dengan harga Rp 1.600.000 dan Festival B seharga Rp 1.100.000. Harga tiket tersebut belum termasuk pajak pemerintah 15 persen dan biaya admin 5 persen.
Penjualan tiket konser Louis Tomlinson di Jakarta akan mulai dibuka pada Sabtu, 28 Oktober 2023 pukul 14.00 WIB melalui louis-tomlinson.com atau louistomlinsonjakarta.com.
Louis Tomlinson dan Niall Horan Konser di Tempat yang Sama
Sebelum Louis Tomlinson mengumumkan jadwal konsernya di Jakarta, rekan sesama anggota One Direction, Niall Horan sudah lebih dulu. Konser Niall Horan The Show Live on Tour 2024 juga akan digelar di Beach City International Stadium, Ancol pada Sabtu, 11 Mei 2024.
The Show Live on Tour 2024 ini merupakan rangkaian tur terbesar Niall Horan dan tur utama pertamanya sejak Flicker World Tour 2018. Ia akan membawakan semua lagu-lagu dari ketiga album solonya, termasuk album terbarunya The Show.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini