Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Opini Negatif Tersebar, Ini Kata Produser Film Naura & Genk Juara

Opini yang beredar di masyarakat soal film Naura & Genk Juara secara tak langsung mengajarkan pikiran anak terkotak-kotak.

24 November 2017 | 17.03 WIB

Seto Mulyadi yang akrab disapa Kak Seto  usai menonton film Naura & Gank Juara. TABLOIDBINTANG.COM
Perbesar
Seto Mulyadi yang akrab disapa Kak Seto usai menonton film Naura & Gank Juara. TABLOIDBINTANG.COM

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Handoko Hendroyono selaku produser dan content creator film Naura & Genk Juara mengatakan opini negatif yang beredar di masyarakat membuat para pemain dan kru turun semangat. “Yang kena adalah ketika anak-anak sendiri bingung, dalam hal ini Naura (pemeran utama film tersebut), kenapa, ya, ini bisa terjadi,” ujar Handoko di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis, 23 November 2017.

Handoko mengatakan peristiwa ini seperti mengotori jiwa anak-anak dengan pikiran yang terkotak-kotak. Menurut dia, hal tersebut bisa terjadi karena saat para orang tua melarang, anak-anak akan berpikir ada sesuatu yang salah.

“Ada sesuatu yang mesti kita (anak-anak) pikirkan tapi belum waktunya,” ucap Handoko. Ia menambahkan, sosok anak-anak masih begitu jernih dan spontan melakukan sesuatu. “Kata Kak Seto kemarin bahwa jangan anak-anak dibawa ke pemikiran yang terkotak-kotak.”

Terlepas dari komentar negatif yang menghebohkan, Handoko menyebut tujuan film Naura & Genk Jagoan adalah menyebarkan nilai-nilai positif. “Ini film tentang cinta terhadap alam dan persahabatan,” tuturnya. Dengan balutan musikal karya musikus Andi Rianto, Handoko merasa spirit jagoan sendiri sudah menyebar ke masyarakat. “Contohnya pada saat kami road show, Naura tinggal kasih mic ke penonton, anak-anak sudah pada nyanyi lagu Juara. Jadi itu sudah menyebar melalui lagu.”

Selain itu, Handoko mengaku melakukan penelitian, yakni setelah menonton film Naura & Genk Juara, banyak anak-anak yang akhirnya bereksperimen dengan science. “Jadi menumbuhkan anak-anak untuk berinisiatif, untuk berkreasi,” ujarnya.

Walaupun Naura & Genk Juara mendapat respons negatif, Handoko mengatakan, pesan utama film tersebut rupanya diterima masyarakat yang sudah menontonnya. Hal itu menunjukkan adanya dampak positif film tersebut. “Sifatnya dampak positif itu apa yang menjadi tujuan kami dan apa yang menjadi fakta di lapangan itu sudah sampai. Itu hiburan yang sudah lebih dari cukup buat kami, terutama anak-anak.”

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus