Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Park Seo Joon akan Bintangi Drama Komedi Romantis Baru Karya Sutradara King the Land

Park Seo Joon akan kembali membintangi drama komedi romantis terbaru JTBC berjudul Waiting for Gyeongdo.

6 Januari 2025 | 19.33 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Aktor Park Seo Joon. Dok. Awesome ENT

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Park Seo Joon akan membintangi drama komedi romantis terbaru karya sutradara Im Hyun Wook yang sebelumnya menggarap King the Land. Kabar ini dikonfirmasi oleh JTBC sebagai tim produksi drama Waiting for Gyeongdo pada Senin, 6 Januari 2025.

Pilihan Editor: Pengalaman Park Seo Joon dan Han So Hee Syuting Gyeongseong Creature Season 2

"Drama baru JTBC (Waiting for Gyeongdo). Kemunculan Park Seo Joon dikonfirmasi!" tulis JTBC di Instagram. "Penasaran dengan kisah romantis yang akan diperlihatkan raja komedi romantis, Park Seo Joon?"

Setelah tujuh tahun, ini akan menjadi kembalinya Park Seo Joon ke genre komedi romantis atau rom-com. Terakhir kali ia membintangi genre tersebut adalah dalam drama What's Wrong with Secretary Kim pada 2018 silam.

Sinopsis Waiting for Gyeong Do

Waiting for Gyeongdo bercerita tentang mantan kekasih Lee Gyeong Do dan Seo Ji Woo, yang pertama kali bertemu dan jatuh cinta pada usia 20 tahun. Keduanyaa secara tiba-tiba bertemu lagi pada momen tak terduga dalam hidup mereka yang mengarah ke serangkaian peristiwa penuh dengan romansa dan humor.

Drama mendatang ini akan menjadi karya selanjutnya dari sutradara Im Hyun Wook yang sebelumnya dikenal lewat drama King the Land dan Reflection of You, serta penulis naskah Yoo Young Ah (Dog Days, Thirty-Nine, Kim Ji Young: Born 1982, dan Encounter).

Waiting for Gyeong Do akan tayang perdana di JTBC, menjanjikan perpaduan yang menyentuh hati antara romansa, humor, dan nostalgia. Namun tanggal penayangannya belum dikonfirmasi secara resmi.

Park Seo Joon sebagai Reporter

Dalam drama terbarunya yang akan datang, Park Seo Joon akan berperan sebagai Lee Gyeong Do yaitu seorang reporter hiburan untuk Dongwoon Ilbo. Park Seo Joon mendapat tawaran peran tersebut dari sutradara Im Hyun tahun lalu, seperti dilansir TV Daily pada 8 Juli 2024. Timnya telah mempertimbangkan peran tersebut sejak saat itu, menurut Pinkvilla.

Lee Gyeong Do sendiri merupakan pekerja kantoran yang memiliki kepribadian sederhana dan biasa-biasa saja. Hidupnya mulai berubah menjadi kacau ketika dia berhubungan kembali dengan mantan pacarnya, Seo Ji Woo, yang pernah menjalin hubungan penuh kasih dengannya, setelah suaminya terlibat dalam skandal perselingkuhan.

Drama ini akan menceritakan kisah cinta mereka yang kompleks, transisi antara masa kini dan kilas balik ke masa kuliah mereka, ketika mereka menjalin hubungan yang penuh gairah, serta putus-nyambung.

"Melaporkan skandal perselingkuhan suami cinta pertamanya. Berubah menjadi peran reporter hiburan Lee Gyeong Do, kembali dengan komedi romantis tentang hubungan yang panas dan salty," tulis JTBC tentang karakter Lee Gyeong Do yang diperankan Park Seo Joon.

Menantikan Lawan Main Park Seo Joon di Waiting for Gyeongdo

Sebelumnya diberitakan bahwa Park Seo Joon akan memimpin Waiting for Gyeongdo bersama aktris Won Ji An. Aktris yang membintangi Squid Game 2 itu telah ditawari peran sebagai pemeran utama perempuan Waiting for Gyeongdo, seperti yang dilaporkan pada 3 Januari lalu oleh Donga. Agensi Won Ji An, Hiin Entertainment menanggapi klaim tersebut dengan mengatakan, “Waiting for Gyeongdo adalah proyek yang Won Ji An sedang pertimbangkan tawaran castingnya.”

Karya Park Seo Joon

Park Seo Joon merupakan aktor terkenal asal Korea Selatan berkat penampilannya yang di berbagai drama televisi dan film populer. Kepribadian Park Seo Joon yang menawan serta dedikasi terhadap keahliannya telah membuatnya mendapatkan banyak penggemar dari penjuru dunia, memperkuat statusnya sebagai salah satu aktor Korea Selatan yang paling dicari.

Tahun lalu, Park Seo Joon membintangi drama Netflix, Gyeongseong Creature Season 2 bersama Han So Hee, Bae Hyeon Seong, Lee Moo Saeng, Heo Jun Seok, dan Han Dong Hee. Nama Park Seo Joon juga dikenal sebagai pemeran utama Fight for My Way, She Was Pretty, Witch's Romance, dan banyak lagi. Dia juga tampil di film-film terkenal seperti The Chronicles of Evil, Midnight Runners, The Divine Fury, Parasite, Concrete Utopia, dan The Marvels.

SOFWA NAJLA TSABITA SUNANTO | SOOMPI | PINKVILLA | TV DAILY

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Marvela

Marvela

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus