Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Reborn Rich Jadi Drama Korea Rating Tertinggi Selama 2022, Kalahkan Extraordinary Attorney Woo

Episode 8 Reborn Rich yang dibintangi Song Joong Ki raih rating tertinggi, mengalahkan rekor Extraordinary Attorney Woo.

5 Desember 2022 | 10.09 WIB

Ilustrasi film Reborn Rich/Viu
Perbesar
Ilustrasi film Reborn Rich/Viu

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Reborn Rich yang dibintangi Song Joong Ki menjadi drama Korea yang paling banyak ditonton tahun ini. Baru sampai episode 8, Reborn Rich telah mencetak rekor rating pribadi baru dan juga telah melampaui rating tertinggi Extraordinary Attorney Woo.

Menurut Nielsen Korea, episode 8 Reborn Rich mencetak rating rata-rata nasional 19,449 persen, naik 3,3 persen dari malam sebelumnya. Episode 7 yang ditayangkan pada Sabtu, 3 Desember 2022, mencatat rata-rata rating nasional 16,1 persen dan 18 persen di wilayah Seoul dengan puncak real-time 20,6 persen.

Rebut Rekor Extraordinary Attorney Woo

Extraordinary Attorney Woo tayang perdana pada Rabu, 29 Juni 2022. Dalam masa penayangannya, drama tersebut berhasil menempati posisi nomor satu dalam Global Top 10 Non-English TV charts, serta banyak diperbincangkan sebagai “serial healing terbaik tahun 2022”.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Park Eun Bin dalam poster drama Korea Extraordinary Attorney Woo. Dok. Netflix.

Sebelum episode 8 Reborn Rich tayang semalam, rekor untuk rating tertinggi yang dicapai oleh drama Korea tahun ini dipegang oleh Extraordinary Attorney Woo dengan 17,534 persen untuk penayangan episode terakhir pada Agustus lalu.

Reborn Rich juga menduduki puncak platform streaming di berbagai negara termasuk pasar Asia, mengalahkan Extraordinary Attorney Woo. Belum tamat, Reborn Rich sudah menjadi drama yang paling banyak ditonton di Indonesia, Malaysia, Hong Kong, Singapura, Thailand, dan Filipina selama rentang waktu 10 hari terakhir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jadwal Penayangan Sempat Mundur

Reborn Rich tayang 3 kali seminggu, mengumumkan pembatalan perilisan episode 7 yang dijadwalkan pada Jumat, 2 Desember 2022. Pembatalan penayangan drama ini dikarenakan pertandingan Piala Dunia antara Korea Selatan dan Portugal untuk menentukan grup yang akan melaju ke Babak 16 Besar. “Mengingat jadwal acara olahraga global, yang membangkitkan minat publik yang tinggi, kami memutuskan untuk mengambil istirahat dari penyiaran," kata JTBC.

Reborn Rich dirilis pada Jumat, 18 November 2022. Song Joong Ki berperan sebagai karakter utama bernama Yoon Hyun Woo, seorang karyawan setia yang bekerja untuk konglomerat besar Grup Sunyang tetapi dikhianati dan dibunuh oleh perusahaannya. Dia kembali untuk menemukan dirinya bereinkarnasi dalam tubuh cucu bungsu dari kepala Grup Sunyang demi membalas dendam dan merebut semua kekayaan keluarga laknat tersebut.

JENIATI ARTAULI TAMPUBOLON l SOOMPI | KBIZOOM | KOREA JOONGANG DAILY

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus