Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Daniel Radcliffe mengaku bersemangat menyambut serial Harry Potter terbaru yang dijadwalkan akan tayang di Max pada 2026 mendatang. Meski begitu, ia menyatakan tidak tertarik untuk kembali berpartisipasi dalam serial yang juga diangkat dari buku-buku karangan J.K. Rowling tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Sebagaimana semua orang di seluruh dunia, (aku) sangat bersemangat untuk menyaksikannya sebagai bagian dari penonton,” ucapnya di dalam wawancara dengan E! News pada Jumat lalu, 17 Mei 2024. Akan tetapi, ketika ditanya mengenai kesediaannya untuk bergabung di dalam serial, “sepertinya tidak,” kata Daniel Radcliffe.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pernyataannya tersebut selaras dengan apa yang pernah ia ucapkan pada 2023 lalu. Pria kelahiran 1989 tersebut mengatakan bahwa dirinya sama sekali tidak berharap bisa kembali terlibat dalam serial adaptasi Max yang terbaru. “Saya tidak yakin apakah akan berhasil jika kami ikut melakukan sesuatu di dalamnya,” ucap Daniel Radcliffe merujuk pada dirinya dan kedua rekan aktingnya, Emma Watson sebagai Hermione Granger dan Rupert Grint yang memainkan Ron Weasley.
Ketika ditanya mengenai pendapatnya apabila ia diajak untuk kembali membintangi serial tersebut, ia menjawab, “saya memutuskan akan menjadi politisi perihal ini dan menolak segala jenis hipotesis,” ucapnya dengan tegas, menolak perandaian tersebut sebagaimana dilansir pada laman People.
“Pemahaman saya adalah bahwa mereka berusaha untuk memulai dari awal dan saya yakin siapapun yang membuatnya akan ingin membuat ciri khas mereka sendiri dan mungkin tidak ingin memikirkan cara membuat Harry yang lama menjadi cameo di dalamnya,” katanya melanjutkan.
Serial Harry Potter yang akan Tayang 2026
Sebagaimana yang disampaikan David Zaslav selaku CEO dari Warner Bros Discovery pada laman Deadline, serial terbaru ini diperkirakan akan tayang pada 2026 mendatang. “Kami tidak pernah malu dengan kegembiraan kami terhadap Harry Potter,” ucapnya dan lanjut menerangkan perihal pertemuannya dengan CEO dari HBO & Max Content, Casey Bloys, chairperson Warner Bros, Channing Dungey, dan penulis J.K. Rowling yang berjalan baik.
"Seri Max Original baru ini akan menyelami setiap bagian dari buku ikonik yang terus dinikmati para penggemar selama bertahun-tahun,” kata Casey Bloys tentang proyek tersebut, yang juga ia yakinkan akan dinikmati oleh para penggemar setia Harry Potter.
PEOPLE | VARIETY | DEADLINE