Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Film The First Slam Dunk resmi tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 22 Februari 2023. Hal ini pun mendapat antusias yang tinggi dari para pecinta manga dan film Jepang. Film garapan sutradara Takehiko Inoue ini mengangkat cerita tentang tim klub basket dari SMA Shohoku. Tim tersebut diisi oleh Sakuragi, Akagi, Mitsui, Miyagi, dan Rukawa.
The First Slam Dunk
The First Slam Dunk merupakan film adaptasi dari manga Jepang dengan judul Slam Dunk. Manga tersebut pertama kali dirilis pada tahun 1990 dalam majalah Weekly Shonen Jump. Setiap babnya dibundel menjadi komik dengan total 31 volume dan telah terjual lebih dari 121 juta kopi di Jepang. Angka ini menjadikan Slam Dunk sebagai salah satu komik terlaris di Negeri Sakura.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Film anime yang tayang mulai 22 Februari 2023 ini diisi oleh deretan pengisi suara ternama. Mulai dari Shugo Nakamura, Jun Kazama, Subaru Kimura, Shinichiro Kamio, Maaya Sakamoto, hingga Kenta Nakamura. Sebelum dibuat dalam versi film layar lebar, The First Slam Dunk juga pernah dibuat menjadi film panjang maupun serial anime yang tayang di saluran televisi lokal Jepang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Untuk serial animenya, Slam Dunk dibuat oleh Toei Animation dengan jumlah 101 episode. Dengan episode sebanyak ini, Slam Dunk tayang sejak 16 Oktober 1993 hingga 23 Maret 1996. Selain tayang di saluran televisi lokal Jepang, Slam Dunk juga tayang di beberapa saluran internasional, seperti Network Ten, AXN, dan Animax.
Sinopsis The First Slam Dunk
Film The First Slam Dunk bercerita tentang seorang siswa SMA kelas 1 di Shohoku yang terkenal dengan rambutnya yang berwarna merah. Dia adalah Hanamichi Sakuragi (Subaru Kimura) yang dikenal sebagai berandalan dan selalu dicampakan oleh wanita. Meski memiliki fisik yang tinggi dan kemampuan yang luar biasa, Sakuragi ternyata tidak memiliki minat sama sekali kepada basket.
Suatu hari, Sakuragi bertemu dengan Haruko Akagi (Maaya Sakamoto) dan mulai jatuh cinta. Diketahui, Akagi sangat menyukai basket dan sangat berbanding tebalik dengan Sakuragi. Akhirnya, untuk menarik hati dan perhatian perempuan itu, Sakuragi memutuskan bergabung dengan klub basket di sekolahnya.
Dengan kemampuannya yang baik, Sakuragi berhasil masuk ke dalam tim inti klub basket tersebut. Dia mengenakan seragam basket berwarna merah dengan nomor punggung 10 dan bermain bersama anggota tim inti yang lain.
Adapun tim inti dari klub basket yang diikuti Sakuragi adalah nomor punggung 11, Kaede Rukawa, yang dikenal pendiam dan dingin. Ada juga Hisashi Mitsui (14) si pencetak three point, Ryota Miyagi (7) yang kecil namun lincah, dan Takenori Akagi (4) kapten sekaligus kakak dari Haruko Akagi.
Meski pada manga dan anime Slam Dunk berfokus pada karakter Sakuragi, tetapi dalam film layar lebarnya sedikit berbeda. The First Slam Dunk lebih fokus mengambil sudut pandang dan cerita dari karakter Ryota Miyagi.
Miyagi adalah salah satu tim inti basket yang memiliki postur tubuh lebih kecil dan pendek dari anggota lainnya. Meski begitu, Miyagi memiliki kelebihan pada kecepatan dan kelincahannya. Hal inilah yang membuat Miyagi dipercaya menjadi point guard yang bertugas memberikan umpan dan mengontrol permainan bola.
Miyagi menyukai basket karena terinspirasi dari kakak laki-lakinya yang merupakan pemain basket lokal di daerahnya, Okinawa, Jepang. Akhirnya saat berada di bangku Sekolah Menengah Atas, Miyagi bergabung dengan klub basket SMA Shohoku dan berhasil menjadi pemain inti bersama empat rekannya yang lain.
Saat mengikuti pertandingan basket, Miyagi dan teman-temannya harus berhadapan dengan rival bebuyutan mereka, SMA Sannoh. Apakah Miyagi berhasil membawa sekolahnya memenangkan pertandingan?
Itulah ulasan mengenai sinopsis film The First Slam Dunk yang sedang tayang di bioskop. Semoga bermanfaat.
RADEN PUTRI
Pilihan Editor: Anime Slam Dunk Dibuat Ulang, Aksi Basket Lebih Realistis
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.