Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
HANDI Morgan Winata alias Morgan Oey mesti kembali belajar bahasa Inggris demi berperan dalam drama musikal Broadway, Hairspray, yang bakal dipentaskan pada 21-22 Desember nanti. Bukan bahasa Inggris dengan langgam Indonesia seperti yang selama ini dipelajarinya di bangku sekolah, melainkan bahasa Inggris dengan aksen Amerika. “Karena ini drama musikal Amerika,” katanya saat berkunjung ke kantor Tempo, Jakarta, 21 November lalu.
Morgan, 29 tahun, berguru pada temannya yang seorang dosen. Ia disodori tautan untuk mempelajari permainan kata alias tongue twister agar lebih cakap berkata dengan aksen Amerika. Ia pernah ditegur karena keceplosan menggunakan aksen lain saat latihan. “Saya enggak sadar pakai aksen British,” ujar aktor yang juga berperan dalam film Eggnoid ini.
Dalam drama musikal tersebut, Morgan akan berperan sebagai Link Larkin, aktor ganteng yang narsistik dan punya banyak fan. Morgan berlatih enam hari dalam sepekan sejak awal Oktober lalu. “Sekarang sudah mulai luwes berdialog,” tuturnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo