Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

Senda gurau dengan pak yusuf

Ketua bepeka bertemu dengan sudomo, menteri tenaga kerja di gedung bepeka. senda gurau pak yusuf yang mengatakan pak domo sudah punya calon istri, sehingga banyak orang mengucapkan selamat kepada pak domo.(pt)

1 Desember 1984 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

JIKA dua tokoh yang sama-sama pernah memegang pimpinan tertinggi ABRI bertemu, tentulah menelurkan berita besar. Apalagi pertemuan M. Jusuf dan Sudomo, Jumat pekan lalu itu, baru pertemuan kedua sejak pasangan ini meninggalkan Departemen Hankam, Maret 1983. Dan berita besar yang ditunggu puluhan wartawan di gedung Bepeka itu adalah ini: "Aku akan menjadi wali Pak Domo nanti. Tidak pantas seorang menteri tetap hidup membujang. Kini 'kan musim hujan, dingin, jadi perlu jodoh," kata M. Jusuf dengan gayanya seperti ketika masih menhankam. Sudomo sendiri terbahak-bahak, sehingga M. Jusuf meneruskan, "Calon Pak Domo orangnya cantik, tapi namanya belum bisa diketahui. Juga dalam surat undangan nanti belum disebutkan, baru setelah akad nikah bisa diketahui." Esoknya, Sudomo dikagetkan dengan karangan bunga ucapan selamat, persis di pintu depan ruang kerjanya, di gedung Departemen Tenaga Kerja. Juga telepon yang mengucapkan selamat. "Wah, ini payah. Kemarin 'kan Pak Jusuf bergurau," kata Sudomo dengan wajah serius. Tapi gaya mbanyolnya kambuh lagi: "Tadinya sudah banyak yang ngantre, sekarang jadi bubar lagi, gara-gara berita saya mau menikah," katanya sambil terkekeh-kekeh.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus