Video

Digali Makam Kuno Dinasti Qing, Ratusan Artefak Terbuat dari Emas

29 Juli 2019 | 08.48 WIB

Arkeolog baru-baru ini menggali 38 makam kuno keluarga Dinasti Qing (1616-1911) di Shenyang, ibu kota Provinsi Liaoning Cina timur laut, lebih dari 460 artefak digali.

Semua makam ditemukan di lokasi konstruksi di Desa Shuijia Distrik Hunnan. Menurut para ahli, pemakaman keluarga ini berasal dari Dinasti Qing tengah dan akhir. 460 artefak yang digali terbuat dari berbagai macam bahan termasuk emas, perak, perak berlapis emas, tembaga berlapis emas, porselen, tembikar dan glasir berwarna.

Penemuan kuburan ini sangat berharga untuk studi tentang kesinambungan keluarga dan kebiasaan pemakaman. Begitu juga dengan pemilihan lokasi dan tata letak pemakaman keluarga di sekitar kota, yang telah berfungsi sebagai ibu kota selama hampir 20 tahun selama Dinasti Qing.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Video: China Central Television (CCTVPlus)
Editor: Ngarto Februana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum