Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Extra Fan merupakan salah satu bagian pada mobil yang cukup perannya dalam menjaga kenyamanan berkendara. Namun tahu kan anda jika extra fan pada mobil-mobil jaman dulu dan sekarang berbeda?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Seperti yang dikatakan Kepala Bengkel CARfix Karawaci, Mardian Alfan, bahwa extra fan dulu dengan sekarang berbeda dari sistemnya. Kalau sekarang sudah elektrik kalau dulu masih dari fan belt atau tali kipas.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Kalau Extra fan listrik ini memang bekerja secara elektronik pakai dinamo. Untuk yang pada jaman dulu itu langsung dari putaran mesinnya itu menggunakan fan belt," ujarnya di Tangerang, beberapa waktu lalu.
Karena sudah bekerja secara elektrik lanjut Mardian menjelaskan bahwa, extra fan pada mobil jaman sekarang harus lebih diperhatikan kondisinya, untuk dilakukan perawatan berkala.
"Tentu harus ada pemeriksaan berkala di kilometer yang sudah tinggi seperti 100.000 km atau yang sudah tiga tahun tentu itu akan menjadi warning untuk pelanggan," jelasnya.
Fan belt di mesin mobil sendiri, punya peran yang sangat penting, fungsinya untuk memutar beberapa komponen mesin seperti, pompa air (water pump), alternator, kompresor AC, idle puly, serta kipas pendingin radiator.
"Jadi yang sekarang sudah motor listrik sehingga harus terus diawasi dan dikontrol," ucap Mardian.