Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Air EV Jadi Nama Mobil Listrik Murah Wuling di Indonesia

Pemesanan Wuling Air EV resmi dibuka mulai Senin, 11 Juli 2022. Harga Wuling Air EV diperkirakan Rp 200-Rp 300 Juta.

11 Juli 2022 | 16.38 WIB

Wuling EV diperkenalkan di Indoensia, 1 Juni 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Perbesar
Wuling EV diperkenalkan di Indoensia, 1 Juni 2022. TEMPO/Wawan Priyanto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Wuling Motors Indonesia mengumumkan bahwa mobil listrik mungil mereka yang segera dipasarkan dengan nama Air EV, Senin, 11 Juli 2022 . Nama ini sama seperti yang digunakan Wuling untuk mobil sejenis di Cina.

”Desain interiornya mengusung konsep modern khas masa depan,” kata Dian Asmahani, Brand & Marketing Dirctor Wuling Motors Indonesia dalam konferensi virtual, Senin.

Menurut Dian, desain modern itu dapat dilihat dari penggunaan fitur-fitur canggih seperti layar sentuh 10,25 inci, juga meter cluster berukuran sama, 10,25 inci. Kemudian setir juga dilengkapi dengan aneka tombol multifungsi untuk memudahkan pengemudi dalam mengoperasikan berbagai tombol perintah.

”Sistem hiburan itu sudah terintegrasi dengan koneksi Internet,” ujar dia.

Sayangnya, Wuling belum mengumumkan harga untuk Air EV. Namun, Wuling secara resmi mulai membuka pemesanan untuk Air EV. Tempo memperkirakan harga Air EV berkisar antara Rp 250 (standard range) hingga Rp 300 juta (long range).

Mengacu pada mobil listrik yang sudah dipasarkan di Indonesia, harga Air EV termasuk yang paling murah. Sebagai perbandingan, harga mobil listrik Hyundai dijual di atas Rp 700 jutaan. Sedangkan Lexus UX 300e di atas Rp 1,2 miliar. 

Wuling Air EV pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada 1 Juni 2022. Model ini juga akan menjadi kendaraan resmi untuk KTT G20 di Bali pada November 2022.

Baca juga: 2 Model Wuling EV Bakal Dijual di Indonesia, Jangkauan Tertinggi 250 Km

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini


Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus