Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Alasan Sarah Michelle Gellar Tak Izinkan Putrinya Jajal Dunia Akting

Sarah Michelle Gellar mengungkapkan putrinya, Charlotte, yang berusia 13 tahun ingin menjadi aktris

19 Januari 2023 | 12.34 WIB

Sarah Michelle Gellar (kanan) dan Freddie Prinze Jr dan kedua anaknya. Instagram.com/@sarahmgellar
material-symbols:fullscreenPerbesar
Sarah Michelle Gellar (kanan) dan Freddie Prinze Jr dan kedua anaknya. Instagram.com/@sarahmgellar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sarah Michelle Gellar memiliki aturanyang kuat tentang membiarkan anak-anaknya terjun ke bisnis yang telah dia jalani selama lebih dari tiga dekade. Dia menceritakan tentang bagaimana putrinya, Charlotte, yang berusia 13 tahun, tertarik dengan akting. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Apakah itu membuatku takut?" ujar aktris 4 tahun itu kepada The Hollywood Reporter. "Yah, kita punya peraturan. Dia tidak boleh berada di depan kamera sampai dia lulus SMA."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Rupanya batasan yang diberikan Sarah kepada Charlotte, membuatnya marah. "Dia berkata kepadaku, 'Itu tidak adil. Kamu adalah aktor cilik,'" jelas istri Freddie Prinze Jr. itu. "Ya, memang. Tapi saya bukan anak dari dua orang tua yang terkenal."

Baik Sarah dan Freddie mengakui bahwa mereka kembali berakting, sebagian untuk menunjukkan kepada Charlotte cara menjalani karier. "Dari sudut pandang saya, Sarah selalu merasa lapar untuk kembali berakting," kata Freddi. "Saya tahu dari cara dia menonton TV, menganalisisnya, dan bagaimana dia berbicara tentang film dalam perjalanan pulang [dari teater]. Begitu putri kami mulai menganggapnya serius, kami berdua secara insting ingin menunjukkan padanya cara kami berpikir itu harus dilakukan."

Saat syuting Wolf Pack dan Do Revenge, Sarah mengizinkan Charlotte untuk ikut dan membiasakan diri dengan seperti apa sebuah set. Meskipun anggota produksi lainnya mencoba membujuk Gellar agar membiarkan remaja itu menjadi cameo, dia tidak bergeming.

"Aku tidak akan pernah menghentikannya untuk berada di lokasi syuting," kata ibu dua anak itu tentang keputusannya. "Tapi dia tidak pergi ke kamera saat dia tinggal di bawah atap kita. Akan ada harapan yang berbeda untuknya, jadi dia perlu mempelajari semua yang ada terlebih dahulu."

Selain akting, Sarah dan Freddie juga membatasi kedua anaknya, Charlotte dan Rocky James, memiliki media sosial. "Aturan kami mungkin lebih ketat daripada kebanyakan. Anak-anak kami tidak memiliki media sosial," kata Gellar, dalam wawancara serial parenting Yahoo! Life So Mini Ways . "Mereka kadang-kadang diizinkan untuk melihat ketika itu adalah ponsel kita."

Peraturan ini pun mendapat protes keras dari kedua anaknya. Namun, Sarah Michelle Gellar memilik alasan khusus tentang menetapkan batasan tersebut. "Saya percaya anak-anak perlu tahu apa batasan mereka, dan mereka benar-benar berkembang di lingkungan itu. Kami tidak jahat, kami tidak terlalu ketat, tetapi kami memiliki aturan. Dan cara yang sama saya mematuhi kode aturan saya, saya mengharapkan hal yang sama dari anak-anak kita," ujarnya.

PEOPLE

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus