Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Anies Baswedan Renovasi Jembatan Indiana Jones: Pakai Dana Apa?

Renovasi jembatan gantung Indiana Jones di Jagakarsa belum jelas kapan dilakukan. Gubernur Anies Baswedan hanya mengatakan, dia ingin secepatnya.

22 Januari 2018 | 12.53 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi jembatan gantung yang dalam kondisi mengkhawatirkan di RW 2, Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Ahad, 21 Januari 2018. FOTO: Tempo/M Rosseno Aji
material-symbols:fullscreenPerbesar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi jembatan gantung yang dalam kondisi mengkhawatirkan di RW 2, Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Ahad, 21 Januari 2018. FOTO: Tempo/M Rosseno Aji

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Dua jembatan gantung di Jagakarsa yang disebut oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mirip di film Indiana Jones bakal direnovasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Walau tak jelas kapan perbaikan akan dilakukan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai membicarakan desain dan pembiayaannya.  

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Yusmada Faizal mengatakan, dua jembatan gantung di di kawasan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, tersebut akan dibuat permanen. Saat ini kondisi jembatan Indiana Jones mengkhawatirkan sebab tiap hari dilewati warga dan anak-anak sekolah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

SimakLihat Aksi Anies Baswedan di Jembatan Indiana Jones Jagakarsa

Rencananya konstruksinya bakal mirip dengan jembatan As Syura yang menghubungkan kawasan Tanah Abang-Tambora. "Konstruksinya, ya jembatan gantung seperti yang kami laksanakan di Tomang," kata Yusmada pada saat menginspeksi jembatan Indiana Jones di Jagakarsa mendampingi Anies Baswedan pada Ahad, 21 Januari 2018.

Soal anggaran yang dipakai, Yusmada menuturkan, bisa menggunakan APBD DKI Jakarta 2018. Namun, jika ingin cepat terealisasi bisa menggunakan dana Corporate Social Responsibility dari perusahaan swasta.

"Secara teknis paling cepat pakai dana CSR," ucap Yusmada.

Yusmada belum bisa mengatakan kapan jembatan itu akan mulai dibangun. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta lebih dahulu harus berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat, karena jembatan gantung Jagakarsa menghubungkan wilayah Jakarta Selatan dan Kota Depok. Kalau pembicaraan dengan Kota Depok sudah beres, waktu renovasi jembatan baru bisa diputuskan.

Menurut Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno, revitalisasi jembatan gantung di Srengseng Sawah, Jagakarsa, menjadi prioritas."Itu kemarin sudah dicatat dan akan direvitalisasi," ujarnya.

Gubernur Anies Baswedan pun menyatakan ingin sesegera mungkin membangun jembatan gantung tersebut. Apabila kajian teknis telah selesai, ditargetkan pembangunan jembatan bisa selesai dalam dua bulan. "Tanggalnya belum bisa kami sampaikan, tapi kami ingin sesegera mungkin."

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus