Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Apel Siaga 313 Massa FUI Putihkan TPS, Ini Pandangan Amien Rais

Amien Rais mengatakan dirinya akan ikut longmarch ke KPU untuk mendukung apel siaga 313 oleh massa FUI dalam rangka Putihkan TPS.

31 Maret 2019 | 08.41 WIB

Ketua Dewan Pembina Partai PAN, Amien Rais saat menghadiri Subuh akbar dan apel siaga 313 Putihkan KPU oleh Forum Umat Indonesia di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Jakarta Pusat, Ahad, 31 Maret 2019 /TEMPO-TAUFIQ SIDDIQ
material-symbols:fullscreenPerbesar
Ketua Dewan Pembina Partai PAN, Amien Rais saat menghadiri Subuh akbar dan apel siaga 313 Putihkan KPU oleh Forum Umat Indonesia di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Jakarta Pusat, Ahad, 31 Maret 2019 /TEMPO-TAUFIQ SIDDIQ

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Forum Ummat Islam (FUI) menggelar apel siaga 313 bertajuk Putihkan TPS (tempat pemungutan suara) di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, Ahad pagi ini. Setelah apel siaga 313, massa FUI akan longmarch ke kantor Komisi Pemilihan Umum di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada apel siaga 313 yang dipimpin Sekretaris Jenderal FU Muhammad Gatot Saptono alias Muhammad Al Khathtath, juga dihadiri Ketua Dewan Pembina Partai PAN, Amien Rais. "Selamat datang guru kita, pak Amien Rais," ujar Al Khathtath dalam ceramah salat Subuh akbar di Masjid Sunda Kelapa, Ahad, 31 Maret 2019. 

Subuh akbar merupakan rangkaian dari apel siaga 313 FUI di Kantor KPU hari ini. Al Khathtath mengatakan aksi ini untuk menyuarakan agar Pemilu pada 17 April 2019 terbebas dari kecurangan. 

Amien Rais mengatakan dirinya mendukung apel siaga 313 yang diawali dengan salat Subuh akbar. Menurut dia kegiatan tersebut merupakan kegiatan politik keagaman.  "Kita awali dengan zikir dan berdoa, agar rencana kita nantinya lancar," ujar Amien. 

Amien mengatakan, setelah salat subuh akbar dan melakukan simulasi Putihkan TPS, dirinya akan akan mengikuti longmarch siaga 313 di depan KPU. Dia mengimbau agar aksi tersebut berjalan sejuk dan damai. 

Selain Amien Rais, juga hadir Ketua Persaudaraan Alumni 212, Slamet Maarif, dan aktivis PA 212 Eggi Sudjana. Sekitar pukul 08.00 WIB massa apel siaga 313 untuk Putihkan TPS yang sudah berkumpul sejak Subuh di Masjid Agung Sunda Kelapa mulai bergerak ke KPU. 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus