Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Benda yang Wajib Ada di Ruang Keluarga Rumah Anda

Setiap penghuni rumah pun pasti menempati ruangan keluarga

5 Juli 2018 | 08.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi ruang keluarga. robesondesign.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kita semua tahu kalau ruang keluarga adalah area komunal. Setiap penghuni rumah pun pasti menempati ruangan tersebut. Maka itu, perlu berbagai fasilitas guna mendukung berbagai aktivitas penghuni di sana. Tapi jangan lupa, selain fasilitas, ada hal yang lebih penting untuk dihadirkan di ruang keluarga. Hal tersebut adalah pemenuhan selera.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemenuhan selera ini penting, tujuannya agar setiap penghuni bisa merasa nyaman di sana. Makanya, sebagai pemilik, ada baiknya Anda tidak menerapkan dekorasi yang sesuai selera pribadi di ruangan itu.

Baca juga:
Menilik Desain Ruang Keluarga di Rumah Berdasar Feng Shui 
Cara Sederhana agar Rumah Senantiasa Bersih 

(Depositphotos)
(Depositphotos)

Sebagai langkah awal, Anda bisa menempatkan karpet pada ruang keluarga. Ini akan membuat ruangan terasa lebih hangat, santai, dan menghadirkan kesan ramah bagi semua orang. Pilih juga sofa yang agak “gemuk” berikut bantalnya, supaya setiap anggota keluarga bisa merasa nyaman saat duduk dan menghabiskan waktu bersama di ruangan tersebut.

Sebagai tambahan, Anda bisa menempatkan kain linen yang dilipat pada lengan sofa. Ini akan menimbulkan kesan rapi pada tamu yang datang. Secara visual, hal ini akan memberikan gambaran kepada mereka kalau Anda dan keluarga merupakan tuan rumah yang menyambut tamu dengan ramah dan hangat.

(Depositphotos)
(Depositphotos)

Terakhir, jika Anda memiliki anak, masukkan area bermain ke ruang keluarga Anda. Tidak perlu luas dan dilengkapi dengan berbagai wahana permainan, cukup meja dengan alas yang rendah untuk anak menggambar atau semacamnya. Ingat, setiap anak pasti suka menggambar. Maka itu, hal ini baik untuk melatih kemampuan menggambar mereka sembari belajar bersosialisasi dengan setiap anggota keluarga. Dengan demikian, seluruh selera penghuni rumah pun terdapat di ruangan tersebut.

 

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus