Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebelum menyandang predikat sebagai artis Korea, seorang trainee atau siswa pelatihan agensi di Korea harus giat berlatih dan dituntut menjaga bentuk tubuhnya. Untuk itu, para trainee biasanya mejalani diet ketat dengan menghitung asupan kalori dan menjaga pola makan. Mereka pun harus menghindari dari makanan lezat yang bisa mengacaukan diet. Baca: Rahasia Kecantikan Artis Korea Ada di 10 Menit dan 424, Apa Itu?
Sefanatik apapun pada suatu makanan, seorang calon atau sudah menjadi artis Korea harus menahan diri dari kudapan yang bisa merusak diet. Tapi ada juga yang tak bisa menahan godaan dari makanan favorit mereka, dan melakukan segala cara untuk bisa menyantapnya. Baca juga: Mau Punya Wajah Putih Mulus Ala Artis Korea? Ini Rahasianya
Lantas apa saja makanan yang merusak diet para artis Korea? Berikut ini rinciannya:
1. Tteokbokki
Tteokbokki merupakan jajanan khas Korea yang tebruat dari tepung beras dengan bumbu pedas. Namun satu porsi tteokbokki mengandung 800 hingga 1000 kalori. Belum lagi, tteokbokki biasa disajikan dengan makanan sampingan lain seperti sundae atau sosis yang terbuat dari darah, odeng atau sejenis sate terbuat dari lembaran fish cake, atau tempura sayuran. Ini sebabnya memakan tteokbokki merupakan kudapan yang sangat dihindari para trainee yang sedang diet.
Personel grup MIXX, HeeU, mengatakan tteokbokki pedas adalah makanan yang paling ia idamkan selama diet.
2. Roti
Roti memang mengenyangkan, namun kandungan tepung dan gula dalam roti tentu saja akan merusak diet. Personel AOA, Seolhyun, mengatakan sering tidak tahan lalu diam-diam makan camilan dan roti semasa training.
Seolhyun mengaku menulis buku harian diet palsu dengan mencantumkan labu dan kol sebagai makanan utamanya.
3. Jjajangmyeon
Jjajangmyeon adalah mi ramen dengan saus kedelai hitam yang juga salah satu makanan paling populer di Korea. Namun kenikmatan jjajangmyeon merusak diet karena kandungan lemak dan kalorinya yang tinggi. Rap Minster BTS mengatakan, ia sangat ingin makan jjajangmyeon namun dilarang oleh agensinya.
Lantaran tak tahan, Rap Monster berbohong dengan mengatakan ingin pergi ke toilet. Padahal, dia diam-diam ke warung penjual jjajangmyeon terdekat. Saking terburu-buru, Rap Monster menghabiskan satu mangkuk besar jjajangmyeon hanya dalam dua suapan.
4. Hamburger
Makanan cepat saji pastinya menjadi musuh bagi mereka yang sedang diet. Namun burger dengan daging dan keju meleleh sangat menggoda Cha Eun Woo ASTRO ketika menjalani diet ketat.
Demi melahap burger, Cha Eun Woo mengajak aktor Seo Kang Jun yang sama-sama masih dalam masa trainee untuk diam-diam membeli burger.
5. Jokbal
Hidangan jokbal berupa daging kaki babi yang dikukus menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Korea. Mereka meyakini mengukus daging babi dalam waktu lama akan menyingkirkan lemak dan mengurangi kandungan kalori. Namun dalam 100 gram jokbal biasanya terkandung hingga 240 kalori, sehingga jokbal tetap bukan makanan untuk mereka yang diet.
Tzuyu TWICE mengatakan dia paling tidak tahan menghindari jokbal selama diet. “Saya paling suka jokbal di antara semua makanan Korea lainnya, tapi itu dilarang. Ketika saya masih seorang trainee, saya dan teman-teman memesan jokbal sambil menghindari kamera CCTV,” ujar Tzuyu. Artikel lainnya: Diet Artis Korea, Boleh Makan Apa Saja tapi Tetap Langsing
TABLOIDBINTANG
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini