Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Edukator Sejarah, dari Animasi hingga Meme

Pada era digital ini, pemahaman akan sejarah bisa tersebarkan dan lebih menarik. Inisiatif ini datang dari bebagai kelompok masyarakat untuk menggairahkan kembali minat belajar sejarah, khususnya di media sosial.  

18 Desember 2022 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Belajar Sejarah Lewat Media Sosial

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Setiap 14 Desember, kita memperingati Hari Sejarah Nasional, yang pertama kali dirayakan pada 2014. Profesor di Fakultas Ilmu Sejarah Universitas Negeri Yogyakarta, Saefur Rochmat, mengatakan peringatan tersebut menjadi momentum untuk melandaskan kembali pentingnya sejarah karena berkaitan dengan identitas bangsa. Ia memandang generasi muda saat ini kurang berminat terhadap pelajaran sejarah. Alasannya, pelajaran sejarah cenderung hanya menghafalkan fakta-fakta. “Seharusnya fakta-fakta dipahami, bukan dihafalkan,” kata dia.

Salah satu cara untuk menarik minat anak muda terhadap pelajaran sejarah adalah menyiapkan media pembelajaran. Media, kata Saefur, bisa menjadi sarana ekspresi. Dengan mengikuti perkembangan teknologi, pemahaman akan sejarah bisa tersebarkan dan lebih menarik. Inisiatif ini pun datang dari sekelompok masyarakat untuk menggairahkan kembali minat belajar sejarah, khususnya di media sosial. Berikut ini daftar akun yang bisa diikuti untuk mempelajari sejarah.

 

- Album Sejarah Indonesia

Di akun ini, warganet bisa mempelajari sejarah melalui foto-foto lawas dari Belanda serta penelusuran dan cerita-cerita dari veteran Republik Indonesia. Kisah para veteran ini dikemas dalam bentuk video wawancara yang bisa disaksikan di YouTube. Selain itu, akun ini menyematkan moto, “Sejarah tidak membuatmu kuno. Sejarah membuatmu maju.”

 

- Inspect History

Akun ini lahir pada 22 Juli 2018 dengan tujuan menghadirkan konten-konten berbasis sejarah dengan analisis mendalam tapi tetap mudah dipahami. Konten yang diproduksi berupa video animasi dengan warna cerah. Ditambah humor receh sang narator, pelajaran sejarah menjadi tak membosankan. Selain lingkup nasional, akun ini membahas sejarah dunia.

 

- Video Sejarah

Di Instagram, akun ini kerap mengunggah video-video lawas. Tema yang diangkat pun beragam, dari zaman kolonial hingga peristiwa penting di Indonesia ataupun dunia.

 

- Poto Lawas

Melalui akun ini, warganet bisa mempelajari sejarah lewat foto-foto lama. Kontennya tidak hanya menampilkan gedung atau orang-orang zaman dulu. Ada juga foto lawas artis Indonesia, seperti Dian Sastro dan Krisdayanti.

 

- History Memes Nusantara

History Memes Nusantara menyebarkan pengetahuan sejarah dengan konsep yang berbeda dari akun kebanyakan. Di Instagram, konten pengetahuan sejarah ini dikemas dengan meme populer berupa gambar atau video humor.

 

FRISKI RIANA | BERBAGAI SUMBER

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Friski Riana

Friski Riana

Reporter Tempo.co

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus