Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Honda Jazz Gen Baru Makin Agresif, Layar Hiburan Sebesar Tablet

Mesin Honda Jazz baru kemungkinan masih menggunakan 1,5 liter namun lebih bertenaga.

29 Maret 2019 | 09.59 WIB

Honda Jazz generasi baru tertangkap kamera sedang menjalani pengujian di Eropa. Sumber: carscoops.com
Perbesar
Honda Jazz generasi baru tertangkap kamera sedang menjalani pengujian di Eropa. Sumber: carscoops.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Honda Jazz generasi baru kembali tertangkap kamera menjalani pengujian di Eropa. Dalam penampakan tersebut, desain bagian depan telah mengalami perombakan lebih agresif dengan lampu depan yang besar yang menampilkan elemen tiga dimensi. Lampu tersebut berada di kedua sisi grille yang kini lebih besar. Lebih jauh di bawah, Jazz memiliki asupan udara besar yang melebar ke tepi luar bemper depan menunjukkan kemungkinan performa yang meningkat.

Baca: Mengintip Koleksi Mobil Mark Zuckerberg, Ada Honda Jazz

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Melongok ke belakang, terlihat pilar-A yang ramping dan jendela depan yang lebih besar. Desain bodywork kini lebih melengkung dan bagian belakang yang evolusioner dengan lampu belakang baru.

Honda Jazz generasi baru tertangkap kamera sedang menjalani pengujian di Eropa. Sumber: carscoops.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menariknya, foto-foto tersebut nampak menunjukkan dua model, standar dan varian yang lebih sporty. Yang terakhir memiliki rak atap, fender yang lebih sporti dan body cladding di pintu.

Tak hanya ekterior, tampilan interior pun mengalami perubahan total. Stir kemudi mengalami perubahan desain, kluster instrumen tersembunyi dan sistem infotainmen yang lebih modern dengan bingkai krom. Terlihat tiga tombol besar yang mungkin untuk sistem pendingin atau AC. Layar infotainment pun nampak lebih besar dari 8 inci.

Honda Jazz generasi baru tertangkap kamera sedang menjalani pengujian di Eropa. Sumber: carscoops.com

Honda masih menutup rapat soal Honda Jazz baru, tetapi sejumlah laporan menyebutkan mobil ini akan dipasar dengan tiga mesin berbeda dengan powertrain konvensional, hybrid dan listrik. Ada kemungkinan akan menggunakan mesin Honda Insight.

Baca: Terungkap: Honda Jazz 2020 Tampil Lebih Lebar, Ini Sosoknya

Honda Insight memiliki mesin empat silinder 1,5 liter, motor listrik, baterai lithium-ion dan transmisi variabel kontinyu elektronik. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga gabungan 151 hp dengan konsumsi bahan bakar hingga 55 mpg di dalam kota. Sedangkan untuk Honda Jazz dengan mesin listrik dikabarkan memiliki jangkauan sekitar 300 km.

CARSCOOPS

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus