Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Solo - Penggunaan stiker mobil menjadi salah satu media bagi para calon legislator untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat. Uniknya, para caleg PDIP (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan) di daerah pemilihan V Jawa Tengah memiliki corak stiker yang seragam.
Baca: Caleg PDIP Ini Janji Sisihkan Gaji untuk Rawat Makam Teuku Umar
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Di bagian kaca belakang mobil terdapat gambar calon presiden yang diusung oleh PDIP, Joko Widodo atau Jokowi. Sedangkan, di bagian depan terdapat foto Sukarno, Megawati dan Puan Maharani yang berdampingan dalam sebuah lingkaran.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tulisan 'Ojo Pedhot Oyot' terpampang cukup besar. Dalam terjemahan bebas, tulisan itu berarti jangan putus akarnya.
Di bagian samping itu juga terdapat foto caleg pemilik mobil lengkap dengan nama dan nomor urut. Hanya saja, tulisan nama serta foto caleg lebih kecil dibandingkan foto dari tulisan nama Puan Maharani yang juga tersemat di bagian samping mobil.
Puan Maharani, putri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri yang sekarang menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, kembali ikut serta dalam Pemilu 2019 dengan daerah pemilihan Jawa Tengah V. ANTARA
Puan Maharani menyebut strategi kampanye dengan menyeragamkan atribut mobil sudah dilakukan sejak lima tahun lalu. "Saat Pemilu 2014 juga seperti itu," kata dia saat ditemui di Sukoharjo, Senin 18 Maret 2019.
Hanya saja, dia mengaku tidak mengetahui inisiatif dan pembuat desain atribut berupa stiker full body mobil itu dengan memajang foto Puan Maharani paling besar dibanding foto-foto lainnya. "Coba tanya DPD (PDIP Jawa Tengah)," kata dia.
Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto mengakui bahwa menggunaan desain stiker itu diwajibkan untuk semua caleg di Jawa Tengah. "Khususnya di Dapil V," katanya. Daerah pemilihan itu meliputi Surakarta, Klaten, Boyolali dan Sukoharjo.
Hanya saja, dia enggan untuk menjelaskan keterkaitan desain itu dengan upaya mendongkrak elektabilitas Puan Maharani. Seperti diketahui, Puan saat ini menjadi caleg PDIP dari Daerah Pemilihan V Jawa Tengah.
Baca: Ada Caleg Eks Koruptor, PDIP: Itu karena Kecolongan
Mobil dengan corak semacam itu saat ini banyak terlihat lalu lalang di jalanan Kota Surakarta dan sekitarnya. Meski jenis mobilnya bermacam-macam, ada sedan, city car hingga SUV.