Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Panser Anoa Nampang di Pusat Bisnis Menjelang Pelantikan Presiden

Sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Ahad siang besok, banyak personel aparat mengamankan pusat ekonomi dan bisnis Jakarta.

19 Oktober 2019 | 21.12 WIB

Kendaraan lapis baja TNI jenis Anoa terlihat parkir di sekitar Mall Taman Anggrek pada Sabtu, 19 Oktober 2019. Tempo/M Yusuf Manurung
Perbesar
Kendaraan lapis baja TNI jenis Anoa terlihat parkir di sekitar Mall Taman Anggrek pada Sabtu, 19 Oktober 2019. Tempo/M Yusuf Manurung

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Ahad siang besok, 20 Oktober 2019, banyak personel aparat mengamankan pusat ekonomi dan bisnis di DKI Jakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono membenarkan adanya pengamanan itu. Para personel yang dilibatkan terdiri dari TNI dan Polri. Namun, ia enggan menyebutkan jumlah yang berjaga menjelang pelantikan presiden. "(Jumlah personelnya) cukup," ujar Argo kepada Tempo, Sabtu, 19 Oktober 2019.

Pengetatan keamanan itu bahkan melibatkan sejumlah kendaraan lapis baja jenis panser, yakni Anoa yang dikerahkan tersebar ke beberapa pusat bisnis di Ibu Kota.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Saat Tempo berkunjung ke pusat belanja LTC Glodok, Jakarta Utara, tampak satu unit panser Anoa milik TNI Angkatan Darat terparkir di bagian depan.

Kendaraan lapis baja TNI jenis Anoa terlihat parkir di depan LTC Glodok pada Senin, 19 Oktober 2019, atau sehari menjelang pelantikan presiden. Tempo/M Yusuf Manurung

Walau takut, Dini, seorang pedagang alat-alat listrik mengaku hari ini tetap berjualan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Dia merasa sedikit lega karena hadirnya anggota TNI dan kendaraan Anoa di depan LTC Glodok sejak tiga hari lalu. Namun, dia merasakan dampak menurunkan pembeli ke lokasi perbelanjaan yang ada di jalan Hayam Wuruk itu. "Ya customer malah khawatir, ini kok ada TNI segala macam," ujar Dini.

Pengunjung LTC Glodok, Yana, 25 tahun mengaku sedikit risih dengan hadirnya kendaraan lapis baja dan TNI di lokasi itu. Walau begitu, dia memaklumi jika langkah itu dibuat untuk mengamankan masyarakat.

"Kalau ada polisi doang aja kita pasti bertanya-tanya, apalagi ini ada Anoa segala," kata Yana.

Menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Jokowi-Ma'ruf Amin besok, 20 Oktober 2019 Dini dan penjual lain di LTC Glodok tak akan beroperasi. Menurut dia, LTC Glodok memang tutup saban Minggu.

Di Mall Taman Anggrek siang tadi, kendaraan lapis baja TNI jenis Anoa terlihat parkir di sekitar lokasi tersebut. Tepatnya berada di akses masuk ke mall itu melalui Jalan Duren Timur 2.

Ada 4 aparat berseragam TNI AD bersiaga di bawah tenda yang didirikan di samping Anoa parkir. Kendaraan sejenis juga ada di jalan menuju Central Park.

Manajemen Mall Taman Anggrek tidak bisa ditemui Tempo saat itu. Seorang petugas keamanan meminta surat resmi untuk melakukan wawancara.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus