Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Wuling Motors Indonesia diketahui turut memamerkan Wuling Air EV pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022. Pada hari ini, Jumat, 12 Agustus 2022, produsen membahas soal keefektifan menggunakan mobil listrik tersebut.
Salah satu keuntungan yang bisa didapatkan oleh pengguna Wuling Air EV adalah hemat dalam hal biaya pengeluaran. Karena ongkos pengisian dayanya diklaim lebih murah dibandingkan dengan mengisi bahan bakar minyak pada kendaraan konvensional.
Hal itu dibenarkan langsung oleh Product Planning Wuling Motors Danang Wiratmoko saat konferensi pers di GIIAS 2022 hari ini. Dirinya memperkirakan secara kasar bahwa pengisian daya V 1 kWh saja Wuling Air EV bisa menjangkau jarak hingg 11 km.
“Wuling Air EV 1 kwh bisa tempuh sekitar 11 km, per km (perkiraannya) kita menghabiskan Rp 150. Sedangkan Mobil bensin Rp 800 per 1 km,” kata dia dalam acara GIIAS 2022.
Sementara itu, Brand & Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani juga menanggapi perkiraan tersebut. Dirinya memperkirakan secara kasar pengisian daya Wuling Air EV hanya sekitar Rp 45 ribu untuk menempuh jarak 300 km.
“Jika perkiraannya (biaya cas PLN) Rp 1.700 per 1 kWh, maka Wuling Air EV (biaya isi daya) Rp 45 ribu untuk 300 km,” ujar Dian.
Baca juga: Sudah Diproduksi Lokal, Wuling Air EV Siap Dikirim ke Konsumen Akhir Agustus
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini