Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Perum DAMRI Luncurkan 26 Bus Listrik yang akan Mengaspal di 2 Rute

Perum DAMRI bekerja sama dengan PT Transjakarta meluncurkan 26 bus listrik hari ini. Bus itu akan mengangkut penumpang di dua rute.

22 Desember 2023 | 16.13 WIB

Sebanyak 26 bus listrik milik Perum DAMRI di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Jumat, 22 Desember 2023. Dok. PT Transjakarta.
Perbesar
Sebanyak 26 bus listrik milik Perum DAMRI di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Jumat, 22 Desember 2023. Dok. PT Transjakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Perum DAMRI meluncurkan 26 bus listrik di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat hari ini. Direktur Utama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Welfizon Yuza menyebut bus itu akan mengaspal di dua rute, yaitu Bundaran Senayan-TU Gas (4C) dan Pulogadung-Pinang Ranti (4F).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Sebanyak 26 unit bus listrik yang dioperasikan merupakan bus listrik lantai rendah (low entry) yang akan melayani rute-rute integrasi pengumpan yang ada di Transjakarta," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 22 Desember 2023. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

DAMRI bekerja sama dengan Transjakarta dalam peluncuran tersebut. Selain Welfizon, hadir juga dalam acara hari ini Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPTJ Suharto, Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo, dan Direktur Utama DAMRI Setia N. Milatia Moemin. 

Sebelumnya, sudah beroperasi 74 bus listrik milik mitra Transjakarta di jalanan Ibu Kota. Dengan adanya 26 kendaraan bertenaga listrik milik DAMRI, maka target Transjakarta untuk mengadakan 100 bus listrik pada 2023 telah terpenuhi. Namun belum diketahui kapan 26 bus listrik itu mulai dioperasikan. 

Welfizon menyampaikan, 64 pramudi telah disiapkan untuk mengendarai bus tersebut. Para sopir ini, lanjut dia, telah dibekali pelatihan keselamatan dan mengantongi sertifikat yang diterbitkan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

"Kemudian depo yang disiapkan telah dilengkapi dengan delapan alat pengisian daya dengan kapasitas 200 kW dan didukung 2.700 KV daya dari PT PLN," tuturnya. 

Bus listrik DAMRI terbuat dari rakitan skywell dengan kapasitas baterai 322 kWh dan mampu mengangkut 50 orang. Bus low entry tersebut dapat menempuh perjalanan 290 kilometer setelah sekali pengisian daya fast charging selama 1 jam 30 menit.

Sejumlah fasilitas di dalam bus listrik DAMRI ini antara lain hand grip untuk penumpang berdiri, ramp untuk kursi roda, kursi prioritas, dan USB charging port

Kemudian ada perlengkapan keselamatan dan keamanan, termasuk bus camera monitor system, tombol darurat untuk memutus tenaga listrik, tombol APAR otomatis di ruang baterai dan control unit, sensor pintu darurat, APAR manual, tombol pintu darurat, palu pemecah kaca, emergency exit, CCTV, seatbelt, alat standar untuk perbaikan darurat, serta kotak P3K. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus