Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

PPDB Online Banten Tak Bisa Diakses, Server Down

Pendaftaran PPDB Online 2021 untuk jalur zonasi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) di Provinsi Banten dimulai hari ini.

21 Juni 2021 | 12.26 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Gubernur Banten Wahidin Halim (duduk, paling kanan) memantau langsung Command Server Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online tingkat SMA/SMK di kantor Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Provinsi Banten, Kamis 21 juni 2018. TEMPO/Ayu Cipta

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Tangerang - Website PPDB Online Banten ppdbmandiri.bantenprov.go.id tak bisa diakses pada hari pertama dibukanya pendaftaran. Sejumlah orangtua siswa mengeluh sejak Senin pagi website tersebut error.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Padahal pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online 2021 untuk jalur zonasi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dimulai hari ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Belum bisa diakses, dari pagi sudah dicoba. Saat ini pendaftaran jalur zonasi," kata Marantika warga Tigaraksa, Senin 21 Juni 2021.

Sejauh ini belum ada keterangan dari Dinas Pendidikan Provinsi Banten, tentang situs PPDB Online Banten yang error ini. Kepala Dinas Pendidikan Tabrani belum angkat telepon.

Koordinator Jaringan Sekolah Untuk Semua (JARSUS) Ade Yunus menyebut kasus server down pada PPDB online Provinsi Banten ini seperti lagu lama yang terulang kembali. Dia menyesalkan kejadian server down terus berulang setiap PPDB online. Hal ini semestinya sudah dapat diantisipasi sejak dini.

Banyak hal yang menyebabkan terjadinya server down, kata Yunus, di antaranya DNS bermasalah, kebanjiran pengunjung, SPOF, aplikasi bajakan, bencana alam, pemadaman listrik, hingga hacker dan DDOS.

"Kalau kebanjiran pengunjung atau biasa disebut traffic membludak, seharusnya sudah diantisipasi dengan menaikkan kapasitas dari web hosting. Atau bisa juga dengan cara memfilter sejumlah IP yang dicurigai menjadi penyebab traffic membludak," kata Yunus.

Potensi kebanjiran ini seharusnya sudah diantisipasi oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banten agar tidak berulang kali terjadi.

"Setiap tahun sudah belajar dari pengalaman, kalau tiap tahun terus terjadi seperti ini sama saja kita jatuh dalam lubang yang sama, bahkan lebih buruk, Disdik segera berbenah perbaiki, evaluasi dan lakukan mitigasi mengingat waktu pendaftaran sangat sempit," ujarnya.

Ada empat jalur pendaftaran PPDB Online Banten 2021, yakni jalur zonasi, jalur afirmasi, jalur perpindahan tugas orangtua dan jalur prestasi. Untuk jalur zonasi, pendaftaran dibuka tanggal 21 hingga 23 Juni.

Adapun pendaftaran PPDB Online Banten untuk jalur afirmasi dan perpindahan tugas orangtua dijadwalkan pada  30 Juni sampai 2 Juli 2021 dan jalur prestasi pada 30 Juni sampai 4 Juli 2021.

Ayu Cipta

Ayu Cipta

Bergabung dengan Tempo sejak 2001, Ayu Cipta bertugas di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Lulusan Sastra Indonesia dari Universitas Diponegoro ini juga menulis dan mementaskan pembacaan puisi. Sejumlah puisinya dibukukan dalam antologi bersama penyair Indonesia "Puisi Menolak Korupsi" dan "Peradaban Baru Corona 99 Puisi Wartawan Penyair Indonesia".

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus