Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan Jerman Mercedes meluncurkan Mercedes-AMG GT Black Series yang dipastikan memiliki kekuatan 720 tenaga kuda dengan 730 PS atau 537 kW.
Unit V8 twin-turbo Mercedes-AMG GT Black Series "dioprek" untuk mengalahkan Porsche 911 GT2 RS, yang memiliki 700 tenaga kuda.
Seperti dirilis situs motor1.com hari ini, Selasa, 14 Juli 2020, output 720 hp tersebut menjadikan Mercedes-AMG GT Black Series produksi Mercedes paling kuat yang pernah ada, di luar hypercar AMG One yang diturunkan dari F1 dengan tenaga kuda 4 digit.
Mercedes-AMG GT Black Series memiliki tenaga tambahan 143 hp di atas jangkauan puncak pada jajaran AMG GT, 577 hp GT R.
Rincian tentang berapa banyak torsi yang dihasilkan mesin tidak tersedia pada saat ini, Rincian lengkap Mercedes AMG GT Black Series menunggu sampai beberapa hari ke depan.
Setidaknya dari teaser baru-baru ini yang dirilis di Twitter menunjukkan Mercedes-AMG GT Black Series menggunakan crank (engkol) pesawat terbang twin-turbo V8.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini