Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Viral Petugas Halte Transjakarta Cekcok dengan Penumpang yang Pakai Masker Scuba

Dirut Transjakarta mengatakan efektivitas masker scuba dan buff untuk menangkal virus Covid-19 sangat rendah, hanya 0-5 persen.

6 Juli 2021 | 15.06 WIB

Calon penumpang sebelum menaiki transjakarta di Halte Transjakarta Pasar Senen, Jakarta, Jumat, 18 Desember 2020. Pembatasan jam operasional transportasi itu pun mulai diterapkan hari ini, 18 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
material-symbols:fullscreenPerbesar
Calon penumpang sebelum menaiki transjakarta di Halte Transjakarta Pasar Senen, Jakarta, Jumat, 18 Desember 2020. Pembatasan jam operasional transportasi itu pun mulai diterapkan hari ini, 18 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Transjakarta Jhony Tjitrokusumo menyayangkan sikap masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Hal itu disampaikan Jhony menanggapi video viral seorang pria yang marah-marah di halte Transjakarta Semanggi, Jakarta Selatan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dari video viral yang beredar, pria tersebut berusaha menerobos halte bus Transjakarta namun dicegat petugas. Pria itu juga tidak mengenakan masker standar sesuai ketentuan Transjakarta, melainkan hanya masker scuba yang sudah melorot ke dagu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saat itu petugas kami sudah mengingatkan untuk mengganti masker scuba dengan masker medis, tapi pelanggan justru kurang memperhatikan dan malah menerobos masuk," kata Jhony dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 6 Juli 2021.

Pria berbaju hitam itu lantas berdebat dengan seorang petugas halte Transjakarta. Masker pria ini tampak melorot ke bawah, sehingga tak menutupi mulut dan hidungnya.

"Saya lagi sakit, cuma masalah begini aja kok enggak ada toleransi," kata pria itu sambil berteriak dan menunjuk maskernya.

Selanjutnya perdebatan antara petugas Halte Transjakarta dan pria penerobos itu

"Kan kita ikuti peraturan," sahut si petugas.

"Ya iya saya mau ke rumah sakit," ujar pria itu. 

"Ini yang jualan (masker) di depan abang-abang."

"Ya udah tolong beliin," ujar pria itu sambil menyodorkan uang ke petugas.

"Bapak aja yang beli di situ tuh."

"Saya mau ke rumah sakit, mau cepet."

"Iya tapi bapaknya keluar dulu."

"Udah tolongin aja kenapa," kata pria tersebut.

Menurut Jhony, kejadian yang viral itu berlangsung pada Rabu, 30 Juni 2021 sekitar pukul 12.58. Pria tersebut berada di halte Semanggi dengan tujuan Kota.

Pelanggan itu, dia melanjutkan, salah melakukan tap in, sehingga pintu untuk masuk halte tidak terbuka. Namun, dia bukannya mengulang proses tap in, tapi justru menerobos masuk halte lewat rotary gate tanpa membayar.

Sejumlah pekerja saat menunggu bus di Halte Transjakarta Bundaran HI, Jakarta, Selasa, 11 Mei 2021. Pemerintah menetapkan cuti bersama lebaran pada tanggal 12 Mei 2021 serta libur Hari Raya Idul Fitri 1442 H 13 - 14 Mei 2021 dan mulai kerja kembali pada Senin, 17 Mei 2021. TEMPO/M Taufan Rengganis

Pemerintah sudah lama melarang masyarakat menggunakan masker scuba atau buff di masa pandemi Covid-19. Dirut Transjakarta mengatakan efektivitas dua masker itu untuk menangkal virus rendah, hanya 0-5 persen. Persentase ini lebih rendah dibandingkan masker kain tiga lapis yang efektivitasnya 50-70 persen.

Baca juga: Transjakarta Akui Terjadi Pelanggaran Protokol Kesehatan Covid-19 di Bus

Lani Diana

Menjadi wartawan Tempo sejak 2017 dan meliput isu perkotaan hingga kriminalitas. Alumni Universitas Multimedia Nusantara (UMN) bidang jurnalistik. Mengikuti program Executive Leadership Program yang diselenggarakan Asian American Journalists Association (AAJA) Asia pada 2023.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus