Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

2 Cara Melihat Pesanan Pembelian di TikTok dengan Mudah

Selain menyediakan konten dalam bentuk video, Tiktok ternyata juga memiliki fitur untuk belanja. Berikut cara untuk bisa melihat pesanan di Tiktok.

20 Maret 2023 | 20.49 WIB

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi TikTok. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai salah satu platform media sosial dan hiburan, TikTok memiliki fitur yang membantu memenuhi kebutuhan penggunanya. Salah satunya adalah TikTok Shop yang memungkinkan setiap pengguna atau kreator konten melakukan kegiatan jual beli di aplikasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Sistem kerjanya jsama seperti marketplace dengan fitur yang memudahkan kegiatan transaksi, seperti fitur melihat pesanan. Berikut ini informasi cara melihat pesanan di TikTok,

Cara Melihat Pesanan TikTok di Menu Profil

Terdapat beberapa cara untuk melihat detail pesanan yang sudah dibuat di TikTok Shop, salah satunya melalui menu Profil. Adapun cara mengaksesnya sebagai berikut,

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Buka aplikasi TikTok di ponsel Anda.

2. Pergi ke menu ‘Profil’ dengan mengetuk ikon berbentuk orang pada pojok kanan bawah layar.

3. Klik menu ‘Lainnya’ yang ditandai dengan garis tiga di atas kanan layar.

4. Pilih opsi ‘Setting and Privacy’, kemudian akan dialihkan ke halaman pengaturan akun.

5. Pilih opsi ‘Account’ lalu pilih ‘Orders’. Untuk melihat pesanan, Anda akan diarahkan ke halaman ‘Order Center.

6. Di halaman ‘Order Center’, Anda dapat melihat status dan rincian pesanan dari barang yang dibeli. Informasi lain seperti detail lokasi terkini pengiriman barang pun akan muncul pada halaman tersebut.

Cara Melihat Pesanan TikTok di Menu Inbox

Cara kedua untuk melihat pesanan di TikTok adalah melalui menu ‘Inbox’. Berikut langkah-langkah untuk mengaksesnya,

1. Buka aplikasi TikTok di ponsel Anda.

2. Ketuk menu ‘Inbox’ atau ‘Kotak Masuk’ yang ditandai dengan ikon berbentuk surat pada baris kedua dari kanan layar di halaman utama.

3. Klik bagian ‘Aktivitas’, pilih opsi ‘Pembaruan Toko: Pesanan Dibuat’.

4. Setelah itu, pilih notifikasi pesanan yang telah dibuat lengkap dengan kode produk yang dibeli.

5. Sistem akan menampilkan ‘Status Pesanan’ yang berisi semua detail transaksi. Mulai dari pesanan yang belum dibayar, untuk dikirim, harus diulas, hingga pesanan pengembalian.

6. Untuk melihat status pesanan, pilih opsi ‘Untuk Dikirim’.

7. Jika barang yang dibeli sudah dikirim oleh penjual, Anda akan mendapatkan notifikasi dari TikTok Shop serta dapat melihat status hingga lokasi terbaru barang.

Itulah informasi mengenai cara melihat pesanan di TikTok. Semoga bermanfaat.

RADEN PUTRI

 

 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus