Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

CEO Microsoft Pamer Pakai Smartphone Layar Lipat Surface Duo

Microsoft juga dikabarkan bekerja sama dengan Google untuk membuat aplikasi Android yang cocok dengan pengaturan layar ganda tersebut.

14 Januari 2020 | 16.47 WIB

Microsoft Surface PC. Kredit: Digital Trends/Ryan Smalley
Perbesar
Microsoft Surface PC. Kredit: Digital Trends/Ryan Smalley

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - CEO Microsoft, Satya Nadella, memamerkan dan menggunakan smartphone layar lipat versi awal terbaru garapan Microsoft bernama Surface Duo. Padahal smartphone dua layar itu baru direncanakan dirilis akhir 2020.

Menurut sebuah unggahan melalui Twitter oleh Brian Sozzi, Editor-at-large dari Yahoo Finance, Nadella dengan santai mengeluarkan Surface Duo yang akan dilipatnya di depan umum. Sozzi mengaku terkesan.

"CEO Microsoft @satyanadella mengeluarkan Surface Duo yang dapat dilipat dan saya terpesona. Perangkat yang mulus! @YahooFinance," demikian bunyi cuitan Sozzi di akun resminya @BrianSozzi, Ahad, 12 Januari 2020.

Sejak Microsoft mengumumkan Surface Duo pada Oktober 2019, Nadella memang telah mengungkapkan bahwa dia sudah menggunakannya. "Saya ingin bisa membukanya, mencatat. Ini pengalaman pertama yang menyenangkan," ujarnya, seperti dikutip laman GeekWire.

Surface Duo dan versi yang lebih besar yang didukung Windows, Surface Neo, masih beberapa bulan lagi untuk dirilis ke publik. Informasi yang beredar menyebutkan Surface Duo akan menjalankan sistem operasi Android. Microsoft juga dikabarkan bekerja sama dengan Google untuk membuat aplikasi Android yang cocok dengan pengaturan layar ganda tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Smartphone itu dilengkapi dengan layar ganda 5,6 inci yang memungkinkannya untuk dilipat dan dimasukkan ke dalam saku. Ketika dibuka atau mode tablet, ukuran layarnya menjadi 8,3 inci. Menariknya Microsoft bersikeras bahwa Surface Duo bukan termasuk dalam jenis smartphone, meskipun dapat membuat dan menerima panggilan suara dan video.

TECH RADAR | GEEKWIRE

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Zacharias Wuragil

Zacharias Wuragil

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus