Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Harga Samsung Galaxy S24 Bocor, Ini Detailnya

Samsung diperkirakan akan membanderol seri Galaxy S24 serupa dengan seri Galaxy S23.

30 Desember 2023 | 08.45 WIB

Bocoran Samsung Galaxy S24 Ultra (@Onleaks x @Smartprix)
Perbesar
Bocoran Samsung Galaxy S24 Ultra (@Onleaks x @Smartprix)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung siap meluncurkan ponsel seri Galaxy S24 tahun depan di acara Galaxy Unpacked. Jajarannya diharapkan mencakup tiga varian–Galaxy S24, Galaxy S24+ dan Galaxy S24 Ultra. Menjelang pengumuman resmi, harga untuk wilayah Eropa ketiga ponsel tersebut telah mencuat di internet.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Galaxy Club mengabarkan bahwa Samsung diperkirakan akan membanderol seri Galaxy S24 serupa dengan seri Galaxy S23. Namun, laporan tersebut menyebutkan Galaxy S24 Ultra mungkin mengalami sedikit kenaikan harga dibandingkan Galaxy S23 Ultra.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Menurut laporan tersebut, Galaxy S24 dengan penyimpanan 128GB akan dihargai 899 Euro (sekitar Rp 15,3 juta) dan varian 256GB diperkirakan berharga 959 Euro (sekitar Rp16,3 juta).

Adapun Galaxy S24+ diperkirakan akan diluncurkan dengan harga 1149 Euro (sekitar Rp19,6 juta) dan varian dengan 512GB mungkin berbanderol 1269 Euro (sekitar Rp21,6 juta).

Sementara Galaxy S24 Ultra akan sedikit lebih mahal dibandingkan Galaxy S23 Ultra. Laporan tersebut menyebutkan harga S24 Ultra 512GB adalah 1569 Euro (sekitar Rp26,7 juta).

Bocoran spesifikasi seri Galaxy S24

Berdasarkan bocoran dari tipster Evan Blass, Galaxy S24 versi standar akan memiliki layar FHD+ AMOLED 6,2 inci, penyimpanan internal 128GB atau 256GB, RAM 8GB, baterai 4.000mAh, kamera utama 50MP, hingga kamera telefoto 2x sampai 3x. Ada juga kemampuan 50x space zoom yang merupakan zoom digital.

Untuk Galaxy S24 Plus, daftarnya menyebutkan layar QHD+ 6,7 inci, penyimpanan 256GB atau 512GB, RAM 12GB, baterai 4.900mAh, dan spesifikasi kamera yang sama.

Kemudian untuk Samsung Galaxy S24 Ultra, akan hadir dengan layar QHD+ 6,8 inci, penyimpanan 256GB atau 512GB, RAM 12GB, baterai 5.000mAh, bingkai Titanium, kamera utama 200MP, space zoom 100x, dan empat jarak telefoto mencakup 2x, 3x, 5x, dan 10x.

Berdasarkan rumor sebelumnya, kemungkinan besar Galaxy S24 Ultra hanya akan memiliki lensa telefoto 3x dan 5x, dan sisanya mungkin adalah hasil 'kualitas optik'. Ketiga ponsel tersebut juga tercatat memiliki chipset Snapdragon 8 Gen 3, rating IP68, layar 2.600 nits, dan kemampuan merekam video hingga kualitas 8K.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus