Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Ini Bocoran Nintendo Switch 2 yang Akan Hadir Tahun Ini

Ada sejumlah peningkatan dari konsol Nintendo Switch 2 yang kabarnya akan dirilis tahun ini.

11 Maret 2025 | 11.05 WIB

Nintendo Switch 2 yang akan dirilis secara bertahap di berbagai benua mulai bulan April tahun 2025. Dok. Nintendo
Perbesar
Nintendo Switch 2 yang akan dirilis secara bertahap di berbagai benua mulai bulan April tahun 2025. Dok. Nintendo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Bocoran terbaru mengenai Nintendo Switch 2 semakin memperjelas fitur dan spesifikasi dari konsol yang dikabarkan akan meluncur tahun ini. Seperti dilaporkan The Verge, dokumen yang terdaftar di Federal Communication Commission (FCC) mengungkap bahwa perangkat ini akan dibekali NFC, Wi-Fi 6, serta port USB-C tambahan yang dapat digunakan untuk pengisian daya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Fitur NFC pada Switch 2 disebut akan ditempatkan di Joy-Con kanan, seperti pada model sebelumnya. Hal ini mengindikasikan dukungan untuk figur Amiibo, yang memungkinkan pemain membuka konten eksklusif dalam game secara nirkabel.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Selain itu, konsol terbaru ini menggunakan kode produk BEE-001, dengan kode BEE-014 untuk Joy-Con kanan dan BEE-012 untuk Joy-Con kiri. Pola ini mengikuti sistem penamaan yang telah digunakan Nintendo untuk perangkat sebelumnya, seperti DMG untuk Game Boy dan HAC untuk Nintendo Switch pertama.

Switch 2 juga membawa peningkatan pada konektivitas dengan dukungan Wi-Fi 6 (802.11ax), yang menawarkan kecepatan lebih tinggi dibandingkan Wi-Fi 5 (802.11ac) pada generasi sebelumnya. Namun, dokumen FCC tidak menunjukkan adanya dukungan untuk Wi-Fi 7 atau Wi-Fi 6E, dengan pengujian hanya mencakup jaringan 2,4GHz dan 5GHz.

Nintendo tampaknya menambahkan port USB-C di bagian atas perangkat, memungkinkan pengisian daya dari dua sisi. Terkait daya, dokumen FCC menunjukkan bahwa Switch 2 tetap memiliki batas pengisian maksimum 15V, tapi juga mencantumkan adaptor AC hingga 20V, yang kemungkinan mendukung USB-C Power Delivery (PD). Meski begitu, belum ada informasi pasti mengenai kecepatan pengisian daya dalam watt.

Nintendo masih merahasiakan detail resmi mengenai konsol ini, termasuk tanggal peluncurannya. Namun, perusahaan telah mengonfirmasi bahwa Switch 2 akan dirilis tahun ini.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus