Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Smartphone dari Apple, iPhone SE 2, dikabarkan akan rilis pada Mei atau Juni mendatang. Seperti dilansir Phone Arena, Ahad, 22 April 2018, ponsel SE generasi kedua ini akan disematkan berbagai fitur terbaru.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Salah satunya ialah TouchID yang ada pada iPhone seri-seri terbaru. Untuk chipset, Apple akan membenamkan prosesor A10 Fusion yang ada pada iPhone 7.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Menariknya, iPhone SE 2 akan meninggalkan lubang jack audio 3,5 milimeter. Itu berarti, sama seperti iPhone 7 sampai iPhone X, akan ada earphone yang tersambung dengan bluetooth.
Baca juga: Bocoran iPhone SE 2: iPhone X Versi Murah?
Prediksi dari analis firma KGI, Ming-Chi Kuo, menyatakan sebaliknya. "Apple tidak akan menggarap iPhone SE 2," kata dia, seperti dilansir laman Ubergizmo. "Sumber daya Apple telah terserap ke iPhone X dan iPhone 8."
Namun, menurut dia, Apple akan merilis iPhone terjangkau lainnya. Dan bisa jadi, yang dimaksud adalah iPhone SE 2 tapi dengan nama berbeda. Kalau prediksi Kuo atau rumor soal iPhone dengan harga terjangkau benar, kita akan mengetahui dalam waktu dekat, yakni saat Worlwide Developers Conference (WWDC) Juni mendatang. Apple biasanya mengenalkan produk mereka dalam ajang tersebut.
Simak kabar terbaru tentang iPhone SE 2 hanya di kanal Tekno Tempo.co.
PHONE ARENA | UBERGIZMO