Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Virtual Private Network (VPN) adalah sebuah cara aman yang dapat Anda gunakan ketika mengakses internet dengan menggunakan internet lainnya sebagai sarana transmisi paket data secara pribadi. Dilansir dari laman diskominfo.kedirikab.go.id, menyebutkan VPN memungkinkan Anda menghindari kejahatan di dunia siber karena VPN akan membuat identitas Anda menjadi anonim berkat transmisi paket data yang terjadi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Secara sederhana, VPN adalah perantara atau pihak ketiga yang Anda gunakan ketika menjelajah di Internet. Karena itu, dengan VPN, Anda dapat mengakses sesuatu yang tidak dapat diakses di negara Anda akibat diblokir atau lain sebagainya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
VPN bekerja dengan membuat jaringan di dalam jaringan atau biasa disebut dengan tunneling. Tujuannya adalah untuk membuat jalur koneksi secara privat dengan memanfaatkan infrastruktur jaringan lain.
Kelebihan VPN
VPN selain memiliki keunggulan seperti yang telah disebutkan, juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihan pertama dan utama dari VPN adalah kerahasiaan. VPN yang menggunakan teknologi enkripsi menjadikan penggunanya lebih terjaga kerahasiaan data pribadinya. Meskipun enkripsi juga dapat dibobol, tetapi pihak yang berhasil membobol enkripsi belum tentu dapat membaca apa isinya.
Kekurangan VPN
Penggunaan VPN akan membuat Internet berjalan lebih lambat karena adanya proses data enkripsi. Selain itu, penggunaan VPN juga menyebabkan jaringan Internet menjadi tidak stabil sehingga akan mengganggu kenyamanan.
NAUFAL RIDHWAN ALY
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.