Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Tim SAR gabungan sudah menemukan pria yang dikabarkan hilang diterkam buaya di Sungai Roraya, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara. "Ditemukan meninggal dunia oleh Tim SAR gabungan," kata Kepala Basarnas Kendari Aminuddin P.S di Kendari, Senin, 7 April 2025, seperti dikutip Antara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Aminuddin mengatakan, korban bernama Sara, 49 tahun, ditemukan dalam keadaan meninggal sekitar 1,91 kilometer dari lokasi terakhirnya, Senin, pukul 13.00 Wita. Dengan perkembangan ini, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup. Jenazah korban sudah diserahkan kepada keluarga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tim SAR Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) atau Basarnas Kendari melakukan operasi pencarian ini setelah ada laporan dari masyarakat soal seorang pria yang dialporkan hilang karena diterkam buaya di Sungai Roraya.
Berdasarkan informasi tersebut, Tim Penyelamat Basarnas Kendari diberangkatkan menuju lokasi kejadian. Jarak dari kantor Basarnas Kendari ke lokasi sekitar 95 kilometer.