Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Vivo kembali menelurkan ponsel pintar di China dengan merilis Y300 Pro bersamaan dengan model “kejutan”, yakni Vivo Y37 Pro. Sementara Y300 Pro menjadi berita utama, Y37 Pro menawarkan opsi yang lebih terjangkau dengan beberapa spesifikasi menarik. Jadi, mari kita bahas spesifikasi dan fiturnya di sini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Spesifikasi Vivo Y37
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dikutip dari Gizmochina, Vivo Y37 Pro memiliki layar LCD HD+ 6,68 inci dengan refresh rate 120Hz. Meski bukan tergolong panel kelas atas di pasaran, tetapi refresh yang tinggi akan menghasilkan pengalaman scrolling yang lancar dan respons lebih baik.
Di balik kapnya, ada prosesor Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2. Chipset ini dipasangkan dengan RAM 8GB yang lebih besar dari kebanyakan ponsel dalam kisaran harga ini, dan penyimpanan 256GB.
Sistem kamera pada Y37 Pro terbilang sederhana. Kamera ini memiliki sensor utama 50MP bersanding dengan sensor depth 2MP yang disertakan untuk menghadirkan efek mode potrait. Kamera depan untuk swafoto memiliki resolusi 5MP.
Keunggulan Y37 Pro terletak pada daya tahan baterainya. Ponsel ini memiliki baterai berkapasitas besar 6.000mAh, yang dapat bertahan seharian penuh, atau bahkan dua hari, dengan sekali pengisian daya. Baterai ini juga dilengkapi dengan pengisian daya cepat 44W.
Ponsel ini juga dilengkapi sensor sidik jari yang dipasang di samping untuk keamanan dan speaker stereo untuk pengalaman multimedia. Hadir pula sertifikasi IP64 untuk ketahanan yang lebih baik terhadap debu. Ponsel pintar ini tersedia dalam tiga warna, yakni Pink, Hijau, dan Hitam. Harganya 1.799 Yuan untuk model 8/256GB dan akan dijual di China melalui situs resmi Vivo.
Pilihan Editor: Ponsel T3 Ultra Diluncurkan Bulan Ini, Berikut Detailnya