Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

2020, Tous Les Jours Akan Buka Satu Gerai Baru di Bali

"Satu gerai akan dibuka di Bali, tepatnya di Mal Bali Galeria," kata Media dan Online Marketing Tous Les Jours Margareth Angelica.

14 Desember 2019 | 21.42 WIB

Ilustrasi gerai Tous Les Jours. Instagram/@touslesjoursid
Perbesar
Ilustrasi gerai Tous Les Jours. Instagram/@touslesjoursid

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - PT CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia atau pemegang brand Tous Les Jours akan membuka satu gerai anyar di Bali pada 2020. Pembukaan gerai ini merupakan salah satu upaya waralaba kue asal Korea Selatan mengembangkan bisnis di Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Satu gerai akan dibuka di Bali, tepatnya di Mal Bali Galeria,” kata Media dan Online Marketing Tous Les Jours Margareth Angelica di Lippo Mall Puri, Sabtu, 15 Desember 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gerai anyar di Pulau Dewata tersebut akan menjadi gerai ke-49 milik Tous Les Jours di Tanah Air. Saat ini, perusahaan memiliki 48 toko yang tersebar di Jabodetabek, Bali, Surabaya, dan Bandung.

Margareth menceritakan, gerai baru Tous Les Jours nantinya bakal dipulas dengan konsep yang berbeda dengan gerai-gerai sebelumnya. Bila gerai-gerai lama didesain dengan konsep gelap, gerai baru akan disulap bernuansa terang dan lebih muda.

“Kami mau kembangkan new brand identity store. Selain nuansa yang terang, seat in area (area tempat duduk) pengunjung akan lebih besar,” ucapnya.

Margareth mengklaim pencapaian kinerja Tous Les Jours di Indonesia bertumbuh tiap tahun. Pada tahun pertamanya dibuka di Tanah Air pada 2011-2012 dulu, gerai Tous Les Jours tercatat hanya memproduksi 8 juta produk.

Sedangkan pada 2019, gerai ini sudah memproduksi lebih dari 27 juta produk. Dengan begitu, pertumbuhan Tous Les Jours ditilik dari produknya mencapai lebih dari 300 persen selama 8 tahun berkiprah.

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus