Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Kementerian PUPR Tambah Rest Area di Tol Cipali

Kementerian PUPR dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) bakal menambah rest area di sekitar Tol Cipali dan Tol Fungsional Batang - Pejagan.

18 Juni 2018 | 13.55 WIB

Layanan Mudik Shop&Drive di Rest Area Cipali KM 102
Perbesar
Layanan Mudik Shop&Drive di Rest Area Cipali KM 102

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) bakal menambah rest area di sekitar Tol Cipali dan Tol Fungsional Batang - Pejagan. Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan penambahan beberapa rest area tersebut untuk mengurangi kepadatan pada sejumlah rest area yang ada, salah satunya di rest area Tol Cipali.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Kementerian juga memberikan dukungan berupa mobil toilet umum yang ditempatkan di beberapa tempat istirahat atau rest area,” kata Menteri Basuki seperti dalam keteranga tertulisnya di Jakarta, Ahad, 17 Juni 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kementerian bakal menambah 5 rest area sementara di sepanjang tol Batang - Pejagan dari total 6 rest area yang telah ada. Adapun rest area sementara tersebut akan ditempatkan di KM 321, TIS KM 344, ruas Pemalang-Pejagan di KM 252A, KM 275A dan KM 282B dan ruas Brebes Timur-Kanci di KM 229B.

Selain rest area, di ruang tol fungsional Batang - Pejagan, Kementerian juga telah menyiapkan parking bay di KM 287. Di parking bay dKM297 memiliki fasilitas area parkir, toilet, air bersih, area kuliner, mushola dan SPBU portable.

Menteri Basuki mengatakan, selain mengurangi kepadatan di rest area di Tol Cipali, penambahan rest area di Tol Batang - Pejagan dilakukan untuk mengurangi kemacetan di jalan tol khususnya akibat antrian kendaraan. Penambahan rest area juga dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan pada puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada 18-20 Juni 2018.

Sementara itu, tol fungsional telah mulai dibuka pada hari Senin, 18 Juni 2018 pukul 06.00 WIB hingga Rabu, 20 Juni 2018. Seperti pada saat arus mudik, ruas tol fungsional akan dibuka 2 lajur.

Baca berita tentang Tol Cipali lainnya di Tempo.co.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus