Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Mengenal Ekspansi dan Manfaatnya untuk Bisnis

Ekspansi adalah langkah penting dalam mengembangkan perusahaan. Berikut ini beberapa manfaat penting ekspansi untuk bisnis dan strateginya.

11 September 2023 | 19.20 WIB

Ekspansi adalah langkah penting dalam mengembangkan perusahaan. Berikut ini beberapa manfaat penting ekspansi untuk bisnis dan strateginya. Foto: Canva
Perbesar
Ekspansi adalah langkah penting dalam mengembangkan perusahaan. Berikut ini beberapa manfaat penting ekspansi untuk bisnis dan strateginya. Foto: Canva

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ekspansi adalah kata serapan dari bahasa Inggris yang berasal dari kata expand  yang artinya menyebar. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Di dunia bisnis, ekspansi sering digunakan pada upaya memperluas pasar atau operasi perusahaan. Kata-kata lain yang sering digunakan sebagai sinonim dari ekspansi termasuk 'perluasan' atau 'pengembangan'. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mari kita pahami lebih lanjut tentang pengertian, tujuan, dan strategi ekspansi pada artikel berikut ini. 

Pengertian Ekspansi

Menurut definisi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), ekspansi merujuk pada tindakan memperluas dan memperbesar usaha dengan mengadopsi berbagai inovasi yang meningkatkan aktivitas ekonomi perusahaan dalam bisnisnya.

Dalam pengertian yang lebih umum, ekspansi adalah suatu aktivitas yang bertujuan memperbesar atau memperluas usaha melalui penciptaan pasar baru, perluasan fasilitas, dan berbagai langkah lainnya.

Salah satu cara yang umum dilakukan dalam ekspansi bisnis adalah dengan membuka cabang baru, mengakuisisi bisnis lain, atau memperluas jangkauan produk atau layanan. 

Ekspansi dapat meningkatkan pendapatan dan keuntungan perusahaan, serta meningkatkan brand awareness perusahaan. 

Penting untuk dicatat bahwa ekspansi perusahaan biasanya dilakukan ketika kondisi operasional bisnis sudah stabil, sehingga perusahaan memiliki dasar yang kuat untuk menghadapi pertumbuhan yang lebih besar.

Pentingnya Ekspansi dalam Bisnis

Ada banyak manfaat melakukan ekspansi untuk sebuah bisnis. Berikut ini penjelasan lengkapnya.

1. Diversifikasi Risiko 

Ekspansi bermanfaat sebagai strategi diversifikasi risiko. Saat perusahaan memperluas operasinya ke pasar baru atau wilayah yang lebih luas, ekspansi membantu mengurangi risiko potensial kegagalan bisnis.

Diversifikasi risiko memungkinkan perusahaan untuk tetap stabil dan berkelanjutan, bahkan ketika beberapa segmen pasar mengalami tekanan atau ketidakpastian.

2. Memperluas Pangsa Pasar 

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, ekspansi dapat memperluas pangsa pasar perusahaan. 

Dengan mengakses pasar baru atau wilayah yang lebih luas, perusahaan memiliki kesempatan untuk menjangkau lebih banyak pelanggan dan meningkatkan brand awareness.

Hal tersebut membantu perusahaan untuk memperoleh pangsa pasar yang lebih besar dan menjadi pemain yang lebih dominan di industri tersebut.

3. Meningkatkan Efisiensi 

Ekspansi berkontribusi pada peningkatan efisiensi operasional. Dengan memiliki lebih banyak lokasi atau cabang, perusahaan dapat mengurangi biaya logistik dan mempercepat waktu pengiriman. 

Perusahaan akan melayani pelanggan dengan lebih baik sambil menghemat biaya operasional yang pada gilirannya dapat meningkatkan margin keuntungan.

4. Meningkatkan Pendapatan 

Terakhir, ekspansi meningkatkan pendapatan perusahaan secara keseluruhan. Dengan memperluas operasi ke wilayah-wilayah baru atau pasar yang sebelumnya belum dijangkau, perusahaan dapat menghasilkan lebih banyak pendapatan. 

Ekspansi memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan finansial perusahaan dan memberikan manfaat jangka panjang yang signifikan.

Strategi Ekspansi 

Jika Anda seorang pengusaha atau ingin membuka usaha, penting untuk mengelola keuntungan bisnis dengan bijak dan memiliki visi yang jelas. Dengan begitu, Anda bisa melakukan ekspansi bisnis yang lebih luas lagi.

Berikut adalah beberapa strategi yang dapat Anda pertimbangkan saat akan melakukan ekspansi.

1. Perencanaan yang Matang 

Sebelum melakukan ekspansi, sangat penting untuk memiliki rencana yang matang. Rencana yang matang tidak hanya akan membantu Anda tetap memiliki kendali penuh atas bisnis yang sudah ada.

Akan tetapi, juga membantu Anda mengarahkan langkah-langkah bisnis baru dengan jelas. Dengan perencanaan yang baik, Anda dapat memastikan bahwa bisnis baru bergerak sesuai rencana.

2. Kerja Sama yang Menguntungkan 

Salah satu strategi yang dapat Anda terapkan adalah menjalin kerjasama dengan berbagai mitra usaha, baik itu perusahaan pesaing maupun yang beroperasi dalam bidang yang melengkapi bisnis Anda. 

Kerja sama semacam ini dapat menghasilkan solusi yang menguntungkan bagi semua pihak yang terlibat, membantu dalam upaya memperluas pangsa pasar, dan meningkatkan keunggulan bersaing.

3. Pembukaan Cabang 

Ketika bisnis Anda sudah mencapai tingkat kesuksesan tertentu, pertimbangkan untuk memperluas jaringan usaha dengan membuka cabang-cabang baru. 

Anda dapat memilih wilayah-wilayah baru, termasuk di luar kota, untuk mencapai lebih banyak konsumen. Langkah ini membantu memperluas cakupan bisnis Anda dan dapat mendukung pertumbuhan yang berkelanjutan.

Ingatlah bahwa strategi ekspansi harus dipilih dan diimplementasikan dengan cermat, sesuai dengan situasi dan tujuan bisnis Anda. Dengan pemikiran yang matang dan perencanaan yang baik, ekspansi bisnis dapat menjadi langkah yang sukses untuk mengembangkan bisnis Anda.

KAYLA NAJMI IHSANI

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus