Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Tulang sapi salah satu bahan hewani untuk dibuat kaldu. Tulang sapi juga bermanfaat untuk kesehatan karena banyak mengandung kolagen. Mengutip Medical News Today, mengonsumsi kaldu tulang bermanfaat untuk persendian dan sistem pencernaan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kaldu tulang mengandung nutrisi penting seperti mineral. Nilai gizi kaldu tulang akan bervariasi tergantung tulang yang digunakan dan lama waktu dimasak.
Manfaat kaldu tulang
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengutip Healthline, beberapa manfaat mengonsumsi kaldu tulang antara lain:
1. Mengandung banyak vitamin
Tulang mengandung kalsium, magnesium, potasium, fosfor, dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Sumsum tulang juga menyediakan vitamin A, vitamin K2, mineral seperti seng, besi, boron, mangan, dan selenium, asam lemak omega-3 dan omega-6. Tulang maupun sumsum mengandung protein kolagen yang berubah menjadi gelatin saat dimasak dan menghasilkan asam amino yang penting untuk tubuh.
2. Sistem pencernaan
Kesehatan tubuh secara keseluruhan berkaitan dengan saluran usus. Kaldu tulang tidak hanya mudah dicerna, tapi juga membantu melancarkan pencernaan dari makanan lain.
Gelatin yang ditemukan dalam kaldu tulang secara alami menarik dan menahan cairan. Gelatin juga mengikat air di saluran pencernaan, sehingga membantu makanan bergerak melalui usus secara mudah.
3. Mencegah peradangan
Asam aminodalam kaldu tulang, termasuk glisin dan arginin, memiliki efek antiinflamasi yang kuat. Arginin bermanfaat untuk melawan peradangan kronis yang menyebabkan berbagai penyakit seperti jantung, diabetes, sindrom metabolik, Alzheimer, radang sendi.
4. Kesehatan sendi
Kolagen protein utama yang ditemukan di tulang, tendon, dan ligamen hewani. Selama proses memasak, kolagen dari tulang dan jaringan ikat dipecah menjadi protein lain yang disebut gelatin. Gelatin ini mengandung asam amino penting yang mendukung kesehatan sendi.
5. Meningkatkan fungsi otak
Asam amino glisin dalam kaldu tulang bermanfaat relaksasi. Berbagai penelitian telah menemukan, glisin membantu meningkatkan kualitas tidur. Glisin membantu meningkatkan fungsi mental dan memori.
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.