Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

5 Manfaat Minyak Kemiri untuk Rambut dan Kulit

Minyak kemiri mengandung berbagai lemak sehat

3 November 2022 | 05.41 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi kemiri. theskinnycook.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kemiri tak hanya digunakan untuk bumbu masakan. Minyak kemiri juga bisa digunakan untuk kesehatan rambut dan kulit, seperti dikutip situs web Era Organics.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Minyak kemiri mengandung vitamin C, vitamin E, antioksidan, dan berbagai lemak sehat. Lemak sehat yang terkandung dalam minyak kemiri, yaitu omega 6 dan omega 9. Minyak kemiri sejak lama dimanfaatkan khasiatnya untuk merawat rambut, kulit, dan pijat.

Manfaat minyak kemiri

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Meningkatkan kekuatan rambut

Mengutip Organic Fact, asam lemak linoleat dan linolenat dalam minyak kemiri memberi nutrisi rambut. Manfaatnya juga membantu melapisi, melembapkan, mencegah kerusakan, dan meningkatkan kilau rambut. Manfaat itu bisa didapat secara mengoleskan minyak kemiri di rambut. 

2. Mencegah ketombe

Kandungan zat emolien, minyak kemiri mampu melapisi dan mengunci kelembapan kulit. Membuatnya cukup efektif mencegah kulit kering dan ketombe. Minyak kemiri juga menjaga folikel rambut tetap sehat dan mencegah memperlambat kerontokan.

3. Melindungi kulit

Merujuk Livestrong, minyak kemiri mudah terserap ke lapisan kulit terdalam dan membentuk lapisan pelindung. Minyak kemiri bermanfaat mencegah kerusakan kulit akibat polusi lingkungan dan sinar matahari. Minyak kemiri juga mengurangi beberapa masalah kulit antara lain eksim, kulit pecah-pecah, psoriasis, kulit kering, dan bekas luka.

4. Mencerahkan kulit

Minyak kemiri mengandung vitamin A, C, dan E yang berguna sebagai antioksidan. Kandungan itu melindungi dan menangkal kerusakan kulit akibat radikal bebas sel kulit. Minyak kemiri juga bermanfaat untuk kulit kering, kusam, dan kerutan. 

5. Mengurangi risiko kulit berjerawat

Merujuk Derm Collective, minyak kemiri dipercaya bersifat antimikrob yang melawan bakteri cutibacterium acnes. Jenis bakteri di permukaan kulit yang mempengaruhi jerawat dan komedo. 

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus