Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebagian besar orang mengonsumsi mangga pada pagi hari. Namun, ternyata mengonsumsi buah ini pada malam hari juga mendatangkan manfaat kesehatan. Apa saja?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Meningkatkan Kualitas Tidur
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Mengonsumsi beberapa potong mangga dapat membantu tidur lebih cepat dan meningkatkan kualitas istirahat. Mangga memiliki jumlah yang signifikan dari nilai harian Pyridoxine (vitamin B6) dan vitamin C. Vitamin ini bertanggung jawab untuk sintesis serotonin. Tubuh menggunakan serotonin untuk memproduksi melatonin sebagai hormon yang mendorong tidur, sehingga meningkatkan kualitas tidur.
2. Mengontrol Tekanan Darah
Mangga juga dapat menurunkan tekanan darah. Sebab, mangga mengandung serat dan kalium yang membantu mengatur tekanan darah serta meningkatkan kesehatan jantung. Jika kekurangan dua nutrisi ini, seseorang berisiko terkena hipertensi dan penyakit lainnya.
3. Menjaga Kesehatan Jantung
Mangga mengandung kalium dan magnesium yang membantu tubuh menjaga denyut nadi stabil dan menjaga pembuluh darah tetap rileks. Mangga juga mengandung mangiferin, bahan bioaktif unik yang dikenal untuk melindungi sel-sel jantung dari radikal bebas yang menyebabkan peradangan.
4. Melindungi Kulit
Menurut ahli gizi, Carlene Thomas, satu buah mangga mengandung lebih dari 200 persen dari asupan vitamin C harian yang direkomendasikan. Mengonsumsi lebih banyak vitamin C membantu produksi kolagen untuk mencegah kulit kendur. Mangga juga mengandung antioksidan, seperti lutein dan zeaxanthin yang berperan melindungi kulit dari sinar UV dan kotoran lingkungan lainnya.
5. Meningkatkan Konsentrasi dan Memori
Mangga mengandung asam glutamat tinggi, asam amino yang digunakan tubuh untuk mengirimkan informasi dari sel ke reseptor di berbagai bagian tubuh. Tubuh yang memiliki peningkatan kadar asam glutamat dapat meningkatkan daya ingat dan fungsi sensorik.
6. Meningkatkan Penglihatan
Mangga memiliki kandungan vitamin A yang melindungi permukaan kornea mata dan memperkuat penglihatan. Kandungan ini dapat membantu seseorang yang menderita katarak atau penyakit mata lainnya. Selain itu, vitamin A juga dapat mempertajam penglihatan malam hari dan mengurangi gejala mata kering.
7. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh
Mangga yang dikonsumsi pada malam hari dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh karena mengandung vitamin C. Selain itu, vitamin C ekstra dalam mangga juga dapat meningkatkan produksi sel darah putih sehingga melindungi tubuh dari berbagai penyakit.
EACHNIGHT
Pilihan Editor: 10 Buah yang Tidak Baik Dikonsumsi Setiap Hari