Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Sukses Lionel Messi di timnas Argentina tentu tak lepas dari dukungan istrinya, Antonella Roccuzzo. Pemain berusia 35 tahun itu mungkin jenius tetapi satu faktor tak terlihat dalam karirnya yang termasyhur adalah wanita di belakangnya. Di tengah perjuangan Messi berlaga sampai meraih Piala Dunia 2022 di Qatar, Minggu, 18 Desember 2022, sang istri juga tampak hadir memberikan dukungan bersama anak-anak dan keluarganya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Hubungan Messi dan Antonella Roccuzzo termasuk harmonis dan jauh dari gosip. Kisah cinta mereka pun terhitung langka. Messi muda yang tinggal di Rosario jatuh cinta pada Roccuzzo dan berjanji untuk tetap bersama selamanya. Pemain PSG itu pertama kali bertemu Roccuzzo ketika berusia 9 tahun dikenalkan seorang teman, Lucas Scaglia, yang bermain dengannya di tim junior Newell's Old Boys.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Scaglia pernah mengundang sang calon megabintang ke rumahnya dan di sinilah Messi bertemu Roccuzzo, yang kebetulan adalah sepupu Scaglia. Itu bisa disebut sebagai cinta pada pandangan pertama. Kemudian, Messi bergabung dengan Barcelona ketika berusia 11 tahun dan harus melakukan perjalanan ribuan kilometer ke Spanyol dan dipisahkan dari Roccuzzo.
Lionel Messi dan Antonella Rocuzzo muda. messigirlfriend.com
Saat di Barcelona, Messi bukan hanya harus berpisah dari pujaan hatinya tapi juga berjuang menghadapi masalah defisiensi hormon pertumbuhan tubuhnya yang mengancam membatasi mimpinya menjadi bintang. Namun, Messi muda bisa mengatasi hal tersebut dan akhirnya bermain pada musim 2002-2003 bersama tim junior.
Ketika Messi sedang berjuang memperjuangkan karirnya, pada 2004 Roccuzzo kehilangan sahabatnya dalam kecelakaan mobil yang mengerikan. Untuk menghibur kekasih masa kecilnya itu, Messi sengaja terbang kembali ke Argentina untuk menghiburnya. Saat itu, Rocuzzo adalah mahasiswi kedokteran gigi. Saat itulah pasangan tersebut menghidupkan kembali cinta mereka dan Roccuzzo pindah bersama Messi ke Spanyol.
Hubungan mereka kemudian diumumkan pada 2008. Pada 2009, Messi sudah menjadi bintang mapan dan menjadi bagian dari tim utama Barcelona yang memenangkan enam gelar. Mereka resmi menikah pada 30 Juni 2017 di Hotel City Center di Rosario. Saat ini mereka memiliki tiga anak, Thiago Messi Roccuzzo, lahir pada 2 November 2012. Dua Buah hati kedua Mateo Messi Roccuzzo, lahir pada 11 September 2015 dan di 2018, lahir anak ketiga, Ciro Messi Roccuzzo.