Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

Manfaat Push-up, Melatih Kekuatan Otot Bagian Mana Saja?

Push-up juga melatih otot dada, bahu, trisep. Push-up yang benar gerakan dan polanya akan memperkuat punggung bawah dan inti yang menarik otot perut

8 April 2022 | 21.19 WIB

Manfaat push up dapat dicapai setelah melakukannya selama rutin dalam beberapa pekan. (Pexels/ Ivan Samkov)
Perbesar
Manfaat push up dapat dicapai setelah melakukannya selama rutin dalam beberapa pekan. (Pexels/ Ivan Samkov)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Push-up gerakan latihan yang membutuhkan kekuatan otot dan inti tubuh. Jika posisi tak tepat, maka berisiko cedera. Pelatih kebugaran National Academy of Sports Medicine, Steve Stonehouse menjelaskan, jika seseorang baru memulai push-up, kemungkinan ada banyak penguatan yang perlu dilakukan di inti pergelangan tangan, lengan, dan bahu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Mulanya mungkin merasakan sakit di pergelangan tangan, yang berarti perlu melatih gerakan dan stabilitas,” katanya dilansir Well and Good. Tak hanya teknik, saat mempertahankan kekuatan inti harus dipadukan dengan fokus pernapasan. Manfaat push-up akan terasa untuk tubuh jika dilakukan rutin.

Manfaat push-up

Push-up tidak memerlukan peralatan apa pun, itu sebabnya tak memerlukan tempat khusus untuk berlatih “Hanya dibutuhkan waktu beberapa menit (untuk latihan),” kata Edward Philips, ahli kedokteran fisik di Harvard Medical School.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mengutip Harvard Health Publishing, push-up bisa dimulai dalam posisi telapak tangan rata dan lurus dengan bahu. Ujung kaki bisa menyatu atau berjarak sekitar 31 sentimeter

Punggung harus dijaga agar tetap lurus. Pandangan ke bawah, kemudian menurunkan badan sampai siku berada 90 derajat. Dorong kembali ke atas untuk menyelesaikan push-up. Bisa dicoba hitungan dua detik antara jarak turun dan naik.

Mengutip Healthline olahraga push-up setiap hari akan membantu menguatkan tubuh bagian atas. Push-up berbagai gaya memperkuat otot dan membuat badan menjadi terasa bugar.

Push-up juga melatih otot dada, bahu, trisep. Push-up yang benar gerakan dan polanya akan memperkuat punggung bawah dan inti yang menarik otot perut.

YOLANDA AGNE

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus