Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Perkembangan MS Glow Menjadi Brand Skincare Terkenal

Setelah 11 tahun berjalan, MS Glow, brand skincare populer di Indonesia terkena isu pecah kongsi pendirinya.

14 Agustus 2024 | 09.09 WIB

MS Glow meluncurkan JJ Glow versi upgrade untuk proteksi kulit yang mengandung extract dan probiotik/Foto: Doc. MS Glow
Perbesar
MS Glow meluncurkan JJ Glow versi upgrade untuk proteksi kulit yang mengandung extract dan probiotik/Foto: Doc. MS Glow

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Brand kecantikan lokal terus berkembang dan bersaing untuk menciptakan produk skincare terbaik yang diminati masyarakat. Salah satu nama yang kini semakin dikenal adalah MS Glow, yang sedang meraih popularitas dalam industri kecantikan. Brand yang berasal dari Indonesia ini dikenal karena menghadirkan produk skincare berkualitas tinggi untuk berbagai kebutuhan perawatan wajah dan tubuh.

MS Glow dinilai menarik perhatian konsumen dengan produk-produk mereka yang laris di pasaran. Tidak hanya puas dengan pencapaian tersebut, MS Glow terus berusaha untuk meningkatkan diri dan mengembangkan produk-produk kecantikan yang inovatif untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Dilansir dari msglow.com, MS Glow didirikan pada tahun 2013 oleh Shandy Purnamasari dan Maharani Kemala. Nama "MS Glow" adalah singkatan dari nama pendirinya serta motto brand yaitu "Magic For Skin," yang mencerminkan harapan untuk menghadirkan produk glowing terbaik di Indonesia. Dengan nama ini, pendiri berharap MS Glow dapat menjadi solusi perawatan kulit yang ideal bagi berbagai kalangan.

Brand ini berawal dari hobi para pendirinya yang ingin tampil cantik dan sehat, sehingga MS Glow menawarkan berbagai produk kosmetik dan perawatan tubuh. Mereka memulai penjualan produk secara online dan berhasil memperoleh kepercayaan dari jutaan pelanggan, yang mendorong pengembangan produk lebih lanjut.

Perkembangan MS Glow di di dalam dan luar negeri

Sejak tahun 2015, MS Glow Aesthetic Clinic telah berkembang dengan 13 cabang di kota-kota besar di Indonesia seperti Malang, Surabaya, Bali, Jakarta, Bandung, Sidoarjo, Bekasi, Makassar, Semarang, Medan, Bogor, dan Depok. Brand ini juga telah berkembang menjadi penyedia skincare, body care, dan personal care dengan distributor, agen, member, dan reseller resmi di seluruh Indonesia serta beberapa negara, termasuk Malaysia, Jepang, Arab Saudi, Hong Kong, Taiwan, dan Singapura.

Dalam delapan tahun berdirinya, MS Glow telah merekrut sekitar 1.000 pegawai dan memiliki lebih dari 59.000 seller di tujuh negara. Sekitar 80 persen pelanggan MS Glow adalah wanita, sementara 20 persen sisanya adalah pria. MS Glow sangat populer di kalangan millennial dan Gen-Z yang lebih sadar akan perawatan diri dan kesehatan.

Klinik Kecantikan dan Sertifikasi

MS Glow kini memiliki sejumlah klinik kecantikan di berbagai daerah di Indonesia, menawarkan berbagai layanan perawatan wajah dan tubuh seperti laser, meso, skin rejuvenation, V shape, microdermabrasion, dan beauty transformation yang ditangani oleh dokter ahli.

Produk MS Glow telah memiliki sertifikasi BPOM, Halal, dan dermatologically tested, memastikan produk yang dijual sesuai dengan standar medis dan aman untuk digunakan. Pada tahun 2020, MS Glow meraih Best Brand Award untuk kategori "Perawatan Wajah yang Dijual Secara Eksklusif." Dengan bisnis yang terus berkembang, MS Glow secara konsisten mendukung perekonomian dan memberdayakan wanita Indonesia untuk menjadi mandiri dan memiliki penghasilan sendiri.

Pilihan Editor: Shandy Purnamasari Panen Hujatan, Maharani Kemala: Tak Perlu Salahkan Siapapun

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus