Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Rutin Jalan Kaki 30 Menit Setiap Hari Manfaatnya Segudang

Hanya butuh waktu jalan kaki 30 menit setiap hari secara rutin bisa mengurangi risiko penyakit jantung, osteoporosis dan diabetes tipe 2.

24 Agustus 2021 | 09.04 WIB

Warga berjalan kaki di trotoar kawasan Pajajaran pada masa PPKM Darurat di Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Juni 2021. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Warga berjalan kaki di trotoar kawasan Pajajaran pada masa PPKM Darurat di Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Juni 2021. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Manfaat berjalan bagi kesehatan tubuh sudah tak diragukan lagi. Hanya butuh waktu jalan kaki 30 menit setiap hari secara rutin dapat meningkatkan kebugaran kardiovaskular, memperkuat tulang, mengurangi kelebihan lemak tubuh, dan meningkatkan kekuatan dan daya tahan otot.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Tak hanya itu, dilansir dari situs betterhealth.vic.gov.au manfaat lainnya juga dapat mengurangi risiko kondisi seperti penyakit jantung, diabetes tipe 2, osteoporosis, dan beberapa jenis kanker. Tidak seperti beberapa bentuk olahraga lainnya, jalan kaki ini kegiatan tanpa biaya dan tidak memerlukan peralatan atau pelatihan khusus.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Olahraga berjalan ini sangat praktis, tidak memerlukan banyak peralatan, juga minim cedera dan resiko kesehatan otot. Berjalan merupakan bentuk aktivitas fisik yang bagus untuk mereka yang kelebihan berat badan, lanjut usia, atau yang sudah lama tidak berolahraga.

Supaya manfaat berjalan dapat maksimal, jadikan aktivitas fisik ini jadi strategi gaya hidup sehat yang menyenangkan, bisa dilakukan bersama keluarga, teman dan perkumpulan lainnya. Tak perlu rute jalan yang terlalu panjang, cukup berkeliling di sekitar kompleks tempat tinggal juga untuk waktu setengah jam bisa jadi alternatif.

Waktu untuk melakukan olahraga jalan kaki yang cocok bisa di pagi hari dan sore hari. Hal lain yang perlu dilakukan adalah pemanasan sebelum memulai berjalan, sebagai antisipasi cedera pada otot kaki.

RAUDATUL ADAWIYAH NASUTION

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus