Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Alis adalah bagian wajah yang perlu diperhatikan. Bahkan, sebagian wanita berkelakar tidak akan keluar rumah sebelum alis mereka sempurna. Tahun lalu, alis tebal alias alis Sinchan yang trendi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tahun 2019 ini, pakar tata alis Anggie Rassly menyebut tren bentuk alias berubah. Alis berdimensi kini lebih di sukai. Anggie pun menerangkan cara membuat alis berdimensi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Artikel lain:
Bentuk Alis Seperti Ini yang Sedang Digemari Wanita
Kesalahan Saat Membentuk Alis, dari Ketebalan Sampai Proporsi
1. Membuat kerangka alis
Membuat kerangka alis adalah langkah pertama yang memudahkan untuk mengisi alis. Anda dapat membuat kerangka dengan pensil alis atau eyebrow pallete. Menurut Anggie, langkah terbaik membentuk kerangka alis yakni dengan mengikuti bentuk alis asli.
“Bentuk alis terbaik sudah diberikan Tuhan kepada kita. Membuat kerangka alis sebaiknya mengikuti kerangka aslinya. Caranya, tarik garis dari pangkal dalam ke ujung luar alis. Gunakan pensil alis yang runcing agar garisnya tidak terlalu tebal,” jelas Anggie.
Ilustrasi alis. Shutterstock.com
2. Sisir alis ke atas dan ke bawah
Setelah itu, sisir alis ke bagian atas kemudian isi bagian dalam kerangka yang telah dibuat. Isi bagian ujung luar alis terlebih dulu kemudian maju hingga setengah panjang alis.
“Ini belum selesai. Sisir lagi bulu alis ke bagian bawah, isi bagian yang terlihat kosong dengan pensil alis. Cara ini efektif membuat alis benar-benar terisi karena terkadang kalau tidak disisir dua arah, ada bagian yang tampak kosong,” kata Anggie.
3. Membuat hair strokes
Untuk bagian pangkal depan alis, jangan diarsir sembarang. Salah arsir membuat alis tampak mengeblok dan tidak natural. Anggie menyarankan membuat hair strokes atau garis-garis yang menyerupai bulu alis.
“Caranya, buat garis-garis halus serupa bulu alis di bagian depan sampai kira-kira setengah panjang alis menggunakan pensil alis yang runcing atau kuas alis. Hair strokes membuat alis terlihat berdimensi. Kesan yang didapat adalah tebal natural,” jelas Anggie.
Baca juga:
Membaca Kepribadian Wanita Berdasar Bentuk Alis
Jangan Asal Membuat Sulam Alis, Ini Saran Pakar
4. Dua warna
Untuk menghindari julukan alis Sinchan, penata alis langganan Nagita Slavina, Ayu Dewi, dan Olla Ramlan ini menyarankan menggunakan dua warna pensil alis. Anggie merekomendasikan warna coklat dan hitam.
“Anda bisa mencampur dua warna ini untuk menciptakan alis berdimensi tanpa harus terlihat seperti Sinchan,” katanya.
5. Membuat kontur
Terakhir, Anda bisa membuat lukisan alis bagian depan di kedua sisi batang hidung. “Jadi buat yang tidak sempat membuat kontur hidung, bisa dilakukan sekalian melukis alis. Saya suka mengusap bagian pangkal alis dari batang hidung secara perlahan untuk membuat kontur. Warna pensil alis yang gelap akan membentuk kontur sehingga bentuk hidung menjadi lebih tegas alias mancung,” ujar Anggie.