Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Komedian Aming memberikan penjelasan tentang definisi transgender. Kata tersebut semakin sering digunakan seiring dengan munculnya sejumlah sosok transgender di publik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca: Ketika Aming jadi Milea di Dilan 1990
Aming merasa ada kesalahan terkait dengan penggunaan kata transgender. Menurut Aming, transgender bukanlah orang yang memutuskan mengubah jenis kelaminnya.
"Transgender itu suatu kondisi di mana seseorang merasa terjebak dalam tubuh yang salah," ujar Aming di Gandaria City, Jakarta Selatan, pada Senin malam, 2 April 2018.
Sedangkan orang yang mengubah jenis kelaminnya disebut transseksual. "Transseksual maksudnya adalah transformasi seksual. Jadi itu alat kelamin. Banyak pemahaman yang salah. Jangan ikut-ikutan blunder," tutur Aming.
Selain transgender dan transseksual, masih banyak definisi lain terkait dengan hal serupa. Aming pun meminta publik lebih banyak mencari informasi sebelum memberikan tanggapan tentang sebuah isu.
"Ini karena ada kategorinya. Ada transseksual, transvestite (orang yang memiliki kesenangan setelah mengenakan pakaian lawan jenis), cross-dresser (orang yang memakai pakaian lawan jenis), transgender. You have to find it out. Apa istilahnya, jangan asal bunyi," tutur Aming.
TABLOIDBINTANG.COM
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini