Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Azriel Hermansyah dan Raul Lemos, Saat Kesabaran Sampai Batasnya

Azriel Hermansyah seolah mengembalikan ucapan Raul Lemos saat menyatakan kesabaran ada batasnya.

8 Juni 2020 | 09.52 WIB

Azriel sungkem ke ayah tirinya, Raul Lemos. Instagram/@Genk_ijo
Perbesar
Azriel sungkem ke ayah tirinya, Raul Lemos. Instagram/@Genk_ijo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Azriel Hermansyah akhirnya meluapkan perasaannya yang selama ini ia pendam terkait hubungannya dengan Krisdayanti dan Raul Lemos. Azriel mengatakan, sejak awal bertemu dengan Raul Lemos, dia dan sang kakak, Aurel Hermansyah selalu sopan dan hormat kepada ayah sambungnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Semua itu mereka lakukan semata-mata untuk menghargai ibu kandungnya, Krisdayanti. "Apa pernah om berusaha mendekati kami? Yang ada, selalu maunya dihormati. Mm setiap hari (unggah Instagram) story menjelekkan kami, memojokkan kami. Kami diam Mi," tulis Azriel di Instagram pada Minggu, 7 Juni 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketika saling sindir terjadi di dunia maya, Azriel mengatakan dia dan Aurel dimarahi oleh Raul Lemos melalui sambungan telepon. Saat itu, menurut Azriel, Krisdayanti yang ada bersama Raul Lemos hanya diam. Menurut Azriel, Krisdayanti justru menyalahkan Aurel dan Azriel atas kemarahan Raul.

Sikap Krisdayanti itu membuat Azriel dan Aurel kecewa. Menurut Azriel, Aurel Hermansyah bahkan sampai mengalami depresi dan harus berkonsultasi dengan psikolog.

Azriel mengatakan mereka sangat dibatasi untuk bertemu dengan Krisdayanti. Terakhir kali Ashanty mencoba untuk mengajak keluarga Krisdayanti dan Raul Lemos berlebaran tanpa adanya sorotan kamera. Namun ajakan tersebut tidak dipenuhi oleh Krisdayanti yang merayakan lebaran bersama ibu, kakak, adik, suami, dan kedua anaknya.

Krisdayanti dan putra-putrinya. Instagram/@Krisdayantilemos

"Kenapa om benci banget sama kami? Sampai Mimi harus kut menulis di-feed chat begitu kayak anak-anak. Bukannya om seharusnya menengani, bukan memanaskan kami?" tulis Azriel.

Sebenarnya Azriel Hermansyah tak ingin konflik keluarganya menjadi konsumsi publik. Namun perlakuan Raul Lemos kepada mereka secara terus-menerus membuat Azriel habis kesabaran.

"Jiel (Azriel) malu menulis begini Mi. Tapi karena om duluan menulis sindiran. Kesabaran Jiel juga ada batasnya. Biar kita semua malu sekalian. Biar semua orang tahu yang sebenarnya," tulis Azriel.

Raul juga pernah menuliskan kalimat serupa mengenai kesabaran yang ada batasnya itu. Pada 25 Mei 2020, pengusaha asal Timor Leste itu menyindir seorang perempuan yang disebutnya Maria. Menurut dia, Maria adalah seorang panjat sosial atau pansos yang mencari simpati sekaligus menyudutkan orang lain.

Raul lemos mengatakan, Maria menyembunyikan hal-hal baik sehingga publik melihatnya dari satu sisi saja. "Kenapa enggak semuanya Anda (tunjukkan) lewat sosmed? Apa perlu aku yang capture semua dan dipublikasikan? Kesabaran itu ada batasnya!" tulis Raul Lemos di Instagram Story-nya.

Berita terkait: 
Raul Lemos Geram ke Maria yang Hobi Curhat di Medsos, Siapa Dia?

Marvela

Lulusan jurusan Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada 2021. Bergabung dengan Tempo sejak 2020. Menulis artikel hiburan untuk Tempo.co dan tokoh untuk majalah Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus