Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Budaya Indonesia Tampil Keren di Acara Kondang Televisi Budapest

KBRI Budapest mendapat kesempatan mempromosikan Budaya Indonesia di stasiun televisi setempat, Hotoscatorna TV.

17 Desember 2017 | 06.55 WIB

Warga Hungaria berlatih gamelan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Budapest. Istimewa/(vehir.hu)
Perbesar
Warga Hungaria berlatih gamelan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Budapest. Istimewa/(vehir.hu)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - KBRI Budapest mendapat kesempatan mempromosikan budaya Indonesia di stasiun televisi setempat, Hotoscatorna TV. Acara ini dipandu pembawa acara terkemuka Geszty Gloria dalam program bertajuk Tea With Gloria dan ditayangkan, Jumat, 115/12.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dalam acara itu Dubes RI untuk Hongaria Wening Esthyprobo menjadi bintang tamu. Acara selama berdurasi 15 menit itu ditayangkan pada Jumat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dubes Wening mengatakan Februari lalu Hatoscatorna TV mengajukan proposal agar dapat memberikan satu sesi pertunjukkan budaya Indonesia kepada fans Gloria. Dubes Wening mengabulkan permohonan tersebut dan membuka pintu Sanggar KBRI Budapest kepada hampir 50 orang fans Gloria.

Di sanggar itu mereka  menyaksikan permainan gamelan yang dimainkan Grup gamelan Topong Bang asuhan KBRI Budapest .  Untuk menambah greget acara, Staff KBRI Budapest termasuk Dubes Wening mengenakan busana nasional yang menambah semangat liputan Hatoscsartona TV.

Fans Gloria yang hadir pun terpikat dan banyak diantara mereka meminta foto bersama.

Lalu kelompok kesneian Topong Bang beraksi dan mengalunlah beberapa gending Jawa . Pengunjung senang.  Rasa kesengsem berlanjut saat KBRI menyuguhkan hidangan kuliner khas Indonesia, berupa bakso, sate dan wedang uwuh.

Panganan tradisional itu sungguh cocok sebagai penghangat perut pada musim dingin ini.

Di akhir acara, Dubes Wening memberikan buku Flavors of Indonesia karya William Wongso kepada Peter Freed, media person pecinta kuliner, serta Geszty Gloria.

"Akhir tahun kita tetap promosi," ujar Dubes, Sabtu, 16/12.

Tayangan di Hatoscatorna TV selama 15 menit itu cukup istimewa dan  berkat hubungan baik Dubes Wening dengan Gloria.

ANTARA

Berita lain:

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus