Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Mantan penyanyi cilik, Enno Lerian, kini aktif sebagai penyiar radio. Ternyata, menjadi penyiar adalah mimpinya sejak kecil yang terlupakan. Ibunya lah yang mengingatkan Enno kalau waktu masih remaja, Enno pernah ikut audisi penyiar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Enno membagikan cerita ini di halaman Instagramnya, Rabu, 9 Juni 2021. Dalam video unggahannya, Eno sedang bernyanyi sambil siaran. Unggahan berikutnya adalah potongan layar percakapan Enno dengan ibunya. Ibunya teringat saat mengantar Enno yang ingin jadi penyiar radio dan VJ MTV.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Pernah ragu sama mimpi yang ingin digapai tapi rasanya kok enggak terwujud juga ya?? Jujur aku lupa, kalau enggak, mamaku yang jadi pendengar setia anaknya setiap siaran, aku lupa pernah bermimpi ingin jadi penyiar,” tulis Enno.
Sejak SMP, menurut Enno, dalam perjalanan ke sekolah ia sudah jatuh hati dengan penyiar-penyiar yang melakukan siaran pagi di radio. Hingga ia memiliki harapan ingin jadi seorang penyiar. Enno yang saat itu masih aktif di dunia hiburan sadar kalau kemudahan bisa saja ia dapatkan untuk jadi penyiar.
“Tapi ternyata terwujudnya malah pas sudah jadi emak-emak, pas sudah lupa banget malah pernah menginginkan jadi penyiar,” tulis Enno yang populer dengan lagunya Semut-semut Kecil.
Enno Lerian (Twitter)
Menurut Enno, rahasia dari Sang Pencipta memang tidak pernah ada yang tahu. Adanya dukungan dan doa dari orang tuanya yang bisa membawanya sampai di titik ini. Enno merasa bersyukur bisa menjalani pekerjaan yang dia sukai dan dilakukan sepenuh hati.
Di akhir tulisannya, Enno berpesan untuk jangan pernah berhenti bermimpi. Pesan ini ia tujukan terutama untuk ibu-ibu yang memiliki banyak urusan rumah tangga. “Semangat terus buat kita para ibu yaaa, kata siapa mimpi enggak bisa terwujud?? Ternyata bisa buibu,” tulis Enno.
Enno adalah seorang ibu yang memiliki empat anak, Bumi Pradipa Pria Untara, Abimanyu Praja Soesetyo, Nararya Aliy Soesetyo, dan Gema Tyaga Soesetyo. Meski bekerja dan memiliki banyak anak, ia tidak menggunakan pengasuh. Ia mengasuh anak bergiliran dengan suaminya, Priambodo Soesetyo.
Enno Lerian memiliki usaha sendiri dan bekerja di FeMale Radio. Walaupun memiliki kehidupan sehari-hari yang sangat sibuk, Enno tetap menikmati setiap kegiatannya.
DEWI RETNO