Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku suka menonton film porno. “Kalau saya menonton film porno salahnya di mana? Saya dewasa, punya istri. Yang gak boleh itu saya kirim-kirim itu karena yang mengirim itu kena UU ITE dengan tuduhan menyebarkan,” kata Ganjar saat menjadi tamu Podcast di kanal Youtube milik Deddy Corbuzier yang tayang pada Selasa, 3 Desember 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ganjar mengakui ada stafnya yang mempertanyakan kebiasaan itu. “Kadang-kadang sebagai orang dewasa kan perlu, saya sehat kok, kecuali saya tidak sehat,” ujarnya. Deddy yang tergelak mendengar pengakuan Ganjar ini lalu mengingatkan bahwa ia bisa dibully karena pernyataan jujurnya itu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Menurut ayah satu anak ini, ia tahu bahwa pengakuannya ini akan berimbas ia dicap kotor. “Ya enggaklah, kecuali tiap hari saya bicara hal tentang pornografi, saya sebarin, sorrylah,” katanya.
Ia menuturkan, ada ruang privat yang dimengerti dan tidak untuk disebarkan. “Jadi harus ada privasi. Ini manusia,” ucapnya.
Menurut dia, sebagai orang dewasa, tak masalah jika sesekali menonton film porno. “Kita mengerti studi perkembangan. Manusia itu ada kebutuhan-kebutuhan, ada lidah yang menuntut merasakan masakan, turun ke perut, lalu di bawah perut, itu urusan yang manusiawi,” katanya.